Selasa, Maret 25

Jakarta

TikTok mengumumkan telah menghadirkan fitur Amber Alert di Feed for You (FYP). AMBER Alert atau Darurat Penculikan Anak adalah sistem pemberitahuan penculikan anak.

TikTok menjalin kerja sama dengan National Center for Missing & Exploited Children (NCMEC) untuk menghadirkan peringatan ini kepada pengguna dan memanfaatkan kekuatan komunitas TikTok untuk membantu menyatukan kembali anak-anak dengan keluarganya, khususnya di Amerika Serikat.

Platform media sosial ini mulai bereksperimen dengan fungsi ini tahun lalu, dengan program percontohan di Texas. Peluncuran ini berhasil, TikTok mengatakan bahwa Amber Alert di Texas sudah dilihat lebih dari 20 juta kali dan berkontribusi pada 2,5 juta kunjungan ke situs web NCMEC.


Tampilan Fitur AMBER Aler di TikTok Foto: TikTok

Ketika Peringatan Amber dikeluarkan, pengguna yang tinggal di sekitar anak yang hilang akan melihatnya muncul di feed For You. Postingan tersebut akan menampilkan dua hyperlink.

Satu akan mengarah ke data NCMEC yang relevan dan yang lainnya akan menghubungi 911, untuk berjaga-jaga jika ada informasi yang perlu disampaikan.

Platform ini juga menyumbangkan kredit iklan dari postingan-postingan ini untuk memperkuat pesan NCMEC melalui akun resmi TikTok mereka sebagaimana dilansir detikINET dari Engadget, Minggu (23/3/2025).

TikTok hanyalah platform media sosial terbaru yang mengintegrasikan Amber Alerts dengan cara tertentu. Sebelumnya Instagram mulai mendorong peringatan ini kepada pengguna pada tahun 2022. Facebook melakukan hal yang sama pada tahun 2015.

(jsn/jsn)

Membagikan
Exit mobile version