Rabu, Juni 26

Jakarta

Neuralink, startup chip otak besutan Elon Musk, digugat seorang mantan karyawan karena lingkungan kerja yang tidak aman serta diskriminasi dan pemecatan yang tidak sah.

Karyawan bernama Lindsay Short itu mengatakan ia dipindahkan ke fasilitas Neuralink di Fremont, California pada Agustus 2022. Dalam gugatan yang dilayangkan di California, Short mengatakan ia menghadapi lingkungan kerja yang penuh tenggat waktu yang sulit dipenuhi.

Short mengatakan saat masih bekerja di Neuralink ia pernah menangani monyet yang membawa virus Herpes B. Monyet itu sempat menggaruk Short hingga merobek sarung tangannya, dan Neuralink dituding tidak menyediakan alat perlindungan yang sesuai untuk menangani monyet-monyet tersebut.


Dalam insiden terpisah, seekor monyet mencakar wajah Short setelah ia terpaksa melakukan prosedur yang tidak ia ketahui. Short meminta perusahaan untuk menyediakan perawatan medis, namun atasannya justru mengancam akan memberikan konsekuensi yang buruk jika insiden ini terjadi lagi.

Peneliti Neuralink memang harus bekerja dengan monyet selama periode uji coba yang melibatkan hewan seperti babi dan monyet. Neuralink juga pernah dikecam karena memperlakukan monyet dan hewan lainnya secara semena-mena, termasuk operasi yang bermasalah saat melakukan penelitian terhadap monyet di University of California.

Dalam gugatannya, Short juga mengatakan Neuralink tidak menepati janji tentang permintaan jam kerja fleksibel untuk mengakomodasi keluarganya. Pada Mei 2023, jabatannya tiba-tiba diturunkan hanya dua bulan setelah mendapatkan promosi, seperti dikutip dari Bloomberg, Sabtu (15/6/2024).

Sebulan setelahnya, Short melapor ke divisi kepegawaian Neuralink bahwa ia sedang hamil. Sehari setelahnya, Neuralink langsung memecat Short dengan alasan performa kerja yang bermasalah.

Short kemudian menggugat Neuralink atas tuduhan tindakan pembalasan, pemutusan hubungan kerja yang tidak sah, diskriminasi berdasarkan gender, dan masalah lainnya.

Simak Video “Chip yang Dipasang di Otak Manusia Sempat Bermasalah, Neuralink Klaim Tak Bahaya
[Gambas:Video 20detik]

(vmp/vmp)

Membagikan
Exit mobile version