Jumat, April 18


Le Castellet

Ada kesibukan lain untuk pebalap Indonesia Sean Gelael selepas libur lebaran. Dia akan tampil di GT World Challenge Europe (GTWCE) 2025 mulai akhir pekan ini.

Sean yang berkiprah di ajang FIA WEC 2025 mendapat tawaran itu dari rekan setim Sean di United Autosports Darren Leung. Pebalap Inggris ini kekurangan satu orang pebalap berkategori Silver untuk tampil di GTWCE Endurance Cup, sehingga Sean akhirnya dipilih

Leung dan Sean akan berdampingan dengan pebalap Irlandia Utara, Dan Harper, di tim Paradine Competition 991. Mereka tidak akan mengendarai McLaren GT3 seperti halnya di WEC, melainkan BMW M4 GT3 yang merupakan mobil Sean di WEC 2024.


GTWCE dan WEC sama-sama lomba ketahanan mobil, dengan sedikit perbedaan sifat kompetisi. WEC hanya punya satu race weekend per putaran (total 8), sementara GTWCE punya dua pekan lomba berbeda untuk Endurance Cup dan Sprint Cup, yang masing-masing berjadwal lima putaran (total 10).

WEC mengenal dua kelas dengan dua jenis mobil berbeda, Hypercar dan LMGT3, sementara GTWCE hanya melombakan satu mobil (GT3) namun kelasnya beragam: Pro Cup, Gold Cup, Silver Cup, dan Bronze Cup.

WEC punya durasi lomba 6, 8, 10, dan 24 Jam, sedangkan GTWCE untuk Endurance Cup memiliki 3, 6, dan 24 Jam. Dan Endurance Cup (untuk kelas Bronze Cup) inilah yang akan diikuti oleh Sean, Darren, dan Harper mulai di Paul Ricard, Prancis, akhir pekan ini.

Babak kualifikasi juga berbeda. Di WEC, pebalap Bronze menjalankan tugas di babak kualifikasi dan bila lolos ke babak Hyperpole giliran pebalap Silver yang melakukannya. Waktu yang diambil untuk posisi start diambil dari yang tercepat.

Sesi kualifikasi GTWCE mesti diikuti oleh tiga pebalap yang ada. Waktu terbaik dari tiga pebalap itu kemudian dibuat rata-rata dan rataan itulah yang akan dijadikan patokan untuk posisi start.

Paradine Competition tahun lalu adalah juara Sprint Cup (Bronze Cup) bersama Darren dan Harper. Sementara Sean yang tampil satu putaran ikut mengantarkan Team WRT 30 juara Sprint Cup (Silver Cup).

“Saya senang dan berterima kasih pada Darren yang sudah menawarkan ini. Semoga kami bisa bagus dan makin kompak, karena berarti dalam semusim kami bersama dalam satu tim selama 13 balapan,” kata Sean dalam rilis kepada detikSport.

Race GTWCE Paul Ricard yang berdurasi enam berlangsung pada Sabtu (12/4) mulai pukul 23.00 WIB.

Jadwal GTWCE Paul Ricard
Jumat, 11 April
15.10 – 16.10 WIB: Bronze Test
19.20 – 21.20 WIB: Free Practice
01.00 – 02.00 WIB (12/4): Pre-Qualifying

Sabtu, 12 April
16.50-17.50 WIB: Qualifying
23.00-05.00 WIB: Race (6 Hours)

Kalender GTWCE 2025
Endurance Cup
1. 12 April: Paul Ricard, Prancis (6 Jam)
2. 1 Juni: Monza, Italia (3 Jam)
3. 28-29 Juni: Spa-Francorchamps, Belgia (24 Jam)
4. 31 Agustus: Nuerburgring, Jerman (3 Jam)
5. 12 Oktober: Barcelona, Spanyol (3 Jam)

(mrp/aff)

Membagikan
Exit mobile version