Kamis, November 21

Jakarta

PUBG Mobile Global Championship (PMGC) 2024 pekan kedua telah selesai. Salah satu wakil Indonesia, Alter Ego Ares, gugur dari kompetisi.

Mereka gagal lolos ke grand final maupun survival stage, setelah finish di posisi ke-14. Alter Ego Ares hanya mampu mengumpulkan total 101 poin, berbeda 11 poin dari tim yang berada di peringkat ke-11, pantauan detikINET dari Instagram PUBG Mobile Esports ID, Selasa (12/11/2024).

Lantas apa hubungannya dengan tim di peringkat ke-11? Jadi gini, sebanyak 48 tim dari berbagai macam negara berpartisipasi di PMGC 2024. Mereka dibagi ke dalam tiga grup berbeda, yang masing-masing berisi 16 tim. Di sini Alter Ego Ares tergabung di Grup Red.


Turnamen internasional ini dimulai dengan babak group stage, yang setiap grupnya punya jadwal berbeda-beda. Pekan pertama diisi oleh penampilan para tim yang berada di Grup Yellow pada 31 Oktober – 3 November 2024.

Lalu pekan kedua berlangsung pada 7 – 10 November yang menunjukkan kebolehan setiap tim di Grup Red. Sementara Grup Green mulai main pada 14 – 17 November 2024.

Untuk bisa lanjut ke babak berikutnya, setiap tim punya dua pilihan, yakni menjadi tiga tim teratas atau berada di antara posisi 4-11. Apabila berhasil menjadi tiga besar di Group Stage, maka bisa langsung melaju ke grand final. Sementara tim yang mengisi urutan 4-11, tidak bisa langsung ke partai puncak, tapi berjuang terlebih dahulu di survival stage.

Nantinya top 16 dari survival stage akan bersaing kembali di babak last chance. Mereka bersaing untuk memperebutkan enam slot di grand final. Nah mengingat Alter Ego Ares tidak bisa meraih posisi tiga teratas maupun peringkat 4-11, maka dipastikan gugur dari kompetisi.

Sekarang tersisa tiga tim asal Indonesia yang masih berjuang merebut gelar juara PMGC 2024. Tim pertama ialah Bigetron Knights yang sudah mengamankan tempat di survival stage. Lalu dua tim lainnya adalah RRQ Ryu dan Voin Donkey, yang baru akan bermain di group stage pekan ketiga pada 14-17 November 2024.

(hps/fyk)

Membagikan
Exit mobile version