Minggu, Oktober 6


Jakarta

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) Sandiaga Uno menegaskan pemerintah tidak akan menerapkan iuran pariwisata pada tiket pesawat. Isu yang sempat ramai ditolak masyarakat ini menurutnya hanya sebuah wacana dan ide kebijakan yang tidak jadi ditindaklanjuti pemerintah.

Sandiaga mengakui ide itu memang sempat dibahas, namun pemerintah memutuskan untuk tidak mengimplementasikan ide tersebut sama sekali. Dia pun meminta masyarakat tak perlu khawatir dengan adanya iuran pariwisata pada pembelian tiket pesawat.

“Itu cuma sempat menjadi cetusan ide, tidak dilanjutkan, tidak ada pembahasan dan masyarakat tidak perlu khawatir akan tambahan pembebanan bagi iuran kepariwisataan dari tiket pesawat,” beber Sandiaga di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Senin (8/7/2024).


Sandiaga juga menyatakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga mengarahkan agar ide kebijakan itu tidak usah ditindaklanjuti.

Pihaknya, maupun Kementerian Perhubungan juga menegaskan tidak mengusulkan ide kebijakan tersebut.

“Jadi itu sudah bisa dengan tadi arahan bapak presiden, sudah bisa dikatakan wacana itu yang juga memang tidak diusulkan oleh kami, tidak diusulkan oleh Kementerian Perhubungan,” tegas mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu.

(hal/hns)

Membagikan
Exit mobile version