Jumat, Oktober 11


Jakarta

TRANS7 punya program baru nih buat menemani kamu sehabis salat subuh. Program berjudul Jalur Langit ini merupakan acara religi yang akan menelusuri pengalaman orang-orang yang telah menempuh jalur langit dalam kehidupan mereka. Jalur Langit disiarkan di di TRANS7 setiap akhir pekan (Sabtu dan Minggu) mulai 12 Oktober 2024 pukul 05.15WIB.

Jalur Langit akan dibawakan pemuda ibukota, Annov Prabowo, yang semangat belajar tentang Islam. Bersama Annov, pemirsa TRANS7 akan diajak menjadi saksi dari pelajaran hidup yang telah dijalani para pejuang jalur langit.

Setiap episodenya akan menampilkan cerita yang berbeda. Annov akan menelusuri suatu daerah, berpartisipasi dalam aktivitas keseharian narasumber, dan mengungkap amalan-amalan jalur langit yang telah mereka lakukan.


Program ini akan mengemas proses penelusuran dan penjelasan agama dengan konsep bertutur lewat narasi ringan. Kamu bisa banget mencoba mengamalkan apa yang sudah dilakukan oleh para narasumber Jalur Langit.

Salah satu lokasi yang disorot program TRANS7 ini adalah Desa Conto yang berlokasi di Wonogiri, Jawa Tengah. Warga lokal dikenal suka bersalawat bersama saat berangkat berladang.


Warga juga mengajarkan pendidikan agama mendasar secara gratis. Selain itu mereka juga secara rutin menyisihkan sepertiga penghasilan desa untuk disedekahkan.

Amalan jalur langit yang dilakukan warga Desa Conto ini memberikan dampak besar buat warga dan daerah setempat loh! Terbukti dari hasil panen mereka yang melimpah, ladang terbebas dari hama, hingga daerah tersebut hampir tidak pernah mengalami kekurangan air bersih sepanjang tahun. Masyaallah!

Dari pengalaman para pejuang yang menempuh jalur langit ini TRANS7 berharap pemirsa dapat terinspirasi, terus belajar agama, serta mengamalkan amalan jalur langit guna mendapatkan berkah dalam hidup.

Saksikan Jalur Langit di TRANS7 setiap akhir pekan (Sabtu dan Minggu) mulai 12 Oktober 2024 pukul 05.15WIB.

(aay/mau)

Membagikan
Exit mobile version