Rabu, Oktober 2

Jakarta

Indonesia Series: Road to Asia Pacific Predator League 2025 segera dimulai. Total hadiahnya mencapai Rp 225 juta.

Uang ratusan juta tersebut akan didistribusikan pada setiap fase kompetisi. Marketing Communication Manager Acer Indonesia, Renaldy Felani, menjelaskan, hadiah tersebut pertama didistribusikan untuk roadshow di 10 kota. Masing-masing lokasi disiapkan total hadiah Rp 4 juta dan tiket masuk online qualifier.

“Lalu ini yang buat Valorant ya. Terus fase kedua di online qualifier, itu kita kasih hadiahnya total Rp 20 juta. Kalau untuk yang grand final kita kasih sekitar 95 juta,” ungkap Renaldy kepada detikINET di Glitz Kuningan City, Jakarta Selatan, Jakarta, Selasa (1/10/2024).


Sementara untuk nomor pertandingan Dota 2, total hadiahnya Rp 60 juta. Renaldy memaparkan, saat fase pertama yaitu online qualifier, pihaknya menawarkan total hadiah kurang lebih Rp 20 juta untuk juara satu, dua, tiga, dan empat.

“Lalu di grand final, first place dan second place itu totalnya Rp 40 juta, Rp 25 Juta (juara 1) dan Rp 15 juta (juara 2),” jelas Renaldy.

Nantinya masing-masing juara akan terbang ke Malaysia untuk mewakili Indonesia. Mereka akan berhadapan dengan tim-tim hebat dari 14 negara yang berpartisipasi.

Renaldy mengungkapkan bahwa apresiasi financial di Asia Pacific Predator League 2025 lebih besar, dengan totalnya bisa mencapai Rp 6 miliar.

Bagi gamer Dota 2 dan Valorant yang ingin ikut kualifikasi, bisa langsung daftar sekarang juga melalui situs resmi Predator League karena Acer Indonesia sudah membuka pendaftarannya.

Untuk game Valorant, pendaftarannya telah dibuka sejak 13 September – 17 Oktober 2024. Sedangkan untuk nomor pertandingan Dota 2, pendaftarannya dibuka mulai 1 – 20 Oktober 2024.

(hps/fyk)

Membagikan
Exit mobile version