Jakarta –
Ria Ricis menghadiri sidang mantan satpam yang melakukan pemerasan terhadap dirinya. Ria Ricis hadir memberikan keterangan sebagai saksi dalam persidangan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
Pada kesempatan itu terdakwa AP terlihat secara langsung meminta maaf di ruang sidang kepada Ria Ricis, Kamis (21/11/2024). Selesai persidangan dan tatap muka dengan terdakwa AP, Ria Ricis mengaku sedih.
“Nggak gimana-gimana, masih sedih karena dia itu kan termasuk salah satu karyawan yang kenal baik. Kalau teman-teman yang pernah lihat dulu kita pernah bikin video sama-sama, apa-apa sama-sama karyawan, tiba-tiba kejadian gini kan jadi sedih. Lebih ke sedih sih,” ungkap Ria Ricis di kawasan Ampera, Jakarta Selatan.
Mantan istri Teuku Ryan itu mengatakan AP memang sudah meminta maaf. Juga dengan keluarga AP terhadap dirinya.
“Iya dari kemarin juga udah minta maaf, istrinya juga minta maaf. Ya kita maafin, cuma sambil berjalan kan. Kalau semua perbuatan buruk minta maaf selesai, gampang dong. Jadi tetap proses hukum berjalan,” kata Ria Ricis.
AP sudah bekerja selama 5 tahun di rumahnya. Namun, Ria Ricis semula tak tahu AP diberhentikan sebagai petugas keamanan di rumahnya.
“Cuma terakhir itu diberhentikan bukan saya yang berhentiin karena saya lagi nggak di rumah waktu itu. Saya lagi nyewa di rumah yang lain, jadi tiba-tiba yang bersangkutan udah nggak kerja. Saya juga, ‘Oh udah nggak kerja’. Ya sudah sampai situ aja,” jelasnya.
AP ditangkap dan diadili karena melakukan pemerasan terhadap Ria Ricis senilai Rp 300 juta dengan pengancaman menyebarkan foto saat berolahraga tanpa hijab. AP melakukan pengancaman tersebut dengan alasan kebutuhan ekonomi.
(ahs/pus)