Minggu, Januari 12


Jakarta

Pengacara Razman Arif Nasution memberikan respons terkait video yang diunggah Nikita Mirzani di channel YouTube pribadinya. Dalam video tersebut, Nikita Mirzani menyampaikan pesan haru kepada putrinya, LM, meskipun mengaku kecewa dengan keputusannya melarikan diri dari safe house hingga menemui kuasa hukum Vadel Badjideh itu.

Menurut Razman Arif Nasution, narasi yang disampaikan aktris yang akrab disapa Nyai itu dalam video tersebut tidak sesuai dengan cerita yang ia dengar langsung dari LM.

“Kalau saya, mendengar cerita LM, melihat fakta yang saya saksikan, mendengar, dan menyaksikan podcast atau story NM, berbanding terbalik semua,” kata Razman Arif Nasution saat ditemui di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (11/1/2024).


Pengacara berdarah Batak itu juga mengungkapkan kecurigaannya bahwa video tersebut dirancang dengan sangat rapi untuk menciptakan kesan tertentu.

“Dan itu saya lihat, jangan-jangan narasi yang sudah diatur. Kalimat begitu rapi dan intelek sekali. Kayak presenter gitu,” jelas Razman Arif Nasution.

Lebih lanjut, Razman Arif Nasution menilai bahwa video yang diunggah Nikita Mirzani tidak akan memengaruhi keputusan LM. Ia bahkan menduga video tersebut bertujuan untuk menggiring opini positif.

“Kalau menurut saya, mau didengarkan ke LM sejuta kali pun nggak berpengaruh. Saya duga ini penggiringan opini biar positif memandang dia. Nggak akan berpengaruh juga,” ujar Razman Arif Nasution.

Dalam kesempatan yang sama, Razman Arif Nasution menyatakan kesiapannya untuk mengadopsi LM sesuai dengan keinginan perempuan sulung tersebut.

“Kita mau selamatkan LM setidaknya sampai dewasa dulu. Tapi saya ingin dia dewasa pun bagian keluarga kami. Kami sudah bertekad. Perkara dia benci sama ibunya, itu urusan dia. Nanti dia mau balik lagi, itu urusan dia karena sudah dewasa,” pungkasnya.

(ahs/mau)

Membagikan
Exit mobile version