Kamis, November 28

Jakarta

Pangsit dengan beragam isian jadi dimsum favorit. Seperti pangsit dengan isian udang segar dan adonan udang ini. Rasanya gurih kenyal sekaligus renyah.

Karena rasanya renyah garing pangsit goreng selalu jadi favorit. Biasa diisi dengan adonan ayam, udang atau sayuran. Kali ini pangsit diberi isian udang. Udang segar dan adonan udang.

Disatukan menjadi isian pangsit yang padat, kenyal sekaligus gurih. Dibalut kulit lumpia lalu digoreng kering. Pangsit udang ini mantap rasanya. Enak dimakan hangat dengan cocolan saus cabe atau mayones.


Bisa untuk camilan atau lauk pelengkap nasi. Bahan-bahannya mudah didapat dan gampang dibuat. Berikut ini daftar bahan dan langkah berikut tips membuatnya.

Resep Pangsit Gulung Udang

Pangsit dengan isian udang segar ini cocok jadi camilan atau lauk nasi. Makin enak dicocol saus cabe atau mayones.

Durasi Tingkat Kesulitan Porsi
60 menit mudah 10
Daerah Asal Masakan : China
Kategori Masakan : udang

Bahan Bahan

  • 20 ekor udang ukuran sedang
  • 20 buah kulit pangsit ukuran 10×10 cm
  • minyak goreng
  • Adonan Isi:
  • 100 g udang cincang
  • 100 g ayam cincang
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • 2 siung bawang, cincang halus
  • 1 sdm tepung terigu
  • 1 sdm kecap asin
  • 1 kuning telur ayam
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt garam
  • Pelengkap:
  • saus kecap rawit

Cara Memasak:

  1. Kupas udang, sisakan ekornya. Kerat bagian bawah udang hingga udah agak lurus. Sisihkan.
  2. Adonan Isi : Aduk udang dan ayam cincang hingga rata.
  3. Tambahkan daun bawang, bawang putih, tepung terigu, telur, kecap asin, merica dan garam. Aduk hingga benar-benar tercampur rata.
  4. Ambil selembar kulit pangsit dan posisikan bentuk segi tiga. Beri 1/2 sdm adonan isi di tengahnya, lalu taruh udang di atasnya. Lipat dan gulung hingga rapi dan padat.
  5. Rekatkan sisi dan ujung kulitnya dengan larutan terigu atau air sambil tekan hingga rapat.
  6. Goreng dalam minyak panas dan banyak dengan api sedang hingga kuning kecokelatan dan kering.
  7. Angkat dan tiriskan.
  8. Sajikan hangat dengan saus sesuai selera.
Kulit pangsit untuk pangsit gulung udang. Foto: iStock

Tips membuat pangsit gulung udang:

1. Gunakan kulit pangsit khusus untuk pangsit goreng. Boleh juga dipakai kulit lumpia beku ukuran 10×10 cm.
2. Pastikan minyak cukup banyak dengan panas sedang agar seluruh bagian pangsit terendam minyak dan matang merata.

Simak Video “Video 13 Rekomendasi KPAI untuk Keberhasilan Program Makanan Bergizi Gratis
[Gambas:Video 20detik]
(odi/odi)

Membagikan
Exit mobile version