Selasa, Desember 24

Jakarta

Ikan bakar bisa jadi pilihan lauk diet yang sehat. Bisa dibakar dengan bumbu Bali yang lengkap rempah plus cabe. Pedas gurih dan cocok untuk lauk makan siang.

Jika sedang menghindari gorengan, lauk ikan bakar ini bisa jadi pilihan. Dilumuri bumbu khas Bali yang lengkap rempahnya dan ditambah cabe. Pedas menyengat dan lezat.

Gunakan ikan berdaging tebal yang segar agar aromanya tidak anyir dan ikan tak hancur saat dibakar. Lumuran bumbu Bali yang meresap membuat ikan makin enak rasanya.


Ikan bakar ini sebaiknya disajikan hangat dengan pelengkap sambal matah, lalapan segar atau urap. Berikut ini daftar bahan dan cara membuatnya yang mudah diikuti.

Resep Ikan Bakar Bumbu Bali

Ikan bakar ini bumbunya mantap. Paduan rempah segar dan cabe sehingga gurih pedas enak rasanya.

Durasi Tingkat Kesulitan Porsi
45 menit mudah 3
Daerah Asal Masakan : Bali
Kategori Masakan : ikan

Bahan Bahan

  • 1 ekor (600 g) ikan kakap hitam/merah
  • 1 buah jeruk nipis
  • Bumbu Oles:
  • 5 sdm minyak sayur
  • 10 g gula merah
  • 1 sdm air asam jawa
  • 1 sdt garam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 batang serai, memarkan
  • 2 lembar daun salam
  • Bumbu Halus:
  • 5 siung bawang merah
  • 7 siung bawang putih
  • 5 buah cabai merah besar
  • 3 buah cabai rawit merah
  • 2 cm kunyit
  • 1 sdt terasi goreng
  • 1 sdt garam
  • Pelengkap:
  • Sambal matah
  • Lalapan segar

Cara Memasak:

  1. Siangi ikan kakap hingga bersih. Buang sisik dan isi perutnya. Kerat-kerat kedua sisi badan ikan.
  2. Perciki badan ikan dengan air jeruk nipis hingga rata. Sisihkan.
  3. Bumbu Oles: Tumis Bumbu Halus hingga wangi.
  4. Tambahkan gula, air asam, serai, daun jeruk dan daun salam. Aduk hingga wangi dan layu lalu angkat dan dinginkan.
  5. Olesi seluruh badan ikan dan bagian perutnya dengan Bumbu Oles hingga rata.
  6. Bakar atau panggang ikan di atas bara api sambil balik-balik sesekali dan olesi sisa bumbu hingga ikan matang dan agak kering.
  7. Angkat dan sajikan hangat dengan Pelengkapnya.
Ikan kakap merah atau hitam untuk ikan bakar. Foto: detikfood

Tips membuat ikan bakar bumbu Bali:

1. Selain ikan kakap bisa dipakai ikan ekor kuning, ikan gurame atau mujair dengan ukuran sedang atau besar.
2. Agar ikan tak lengket, alasi panggangan dengan dengan daun pisang yang sudah diolesi minyak sayur.

Simak Video “Pasar Ikan Kedonganan Bali Dipenuhi Pembeli Jelang Tahun Baru 2024
[Gambas:Video 20detik]
(odi/odi)

Membagikan
Exit mobile version