
Jakarta –
Cicip masakan khas India, pria asal Amerika Serikat ini menghina dengan menyebutnya sebagai makanan sampah. Aksinya langsung menuai kecaman netizen.
Makanan dari sebuah negara pasti memiliki tempat tersendiri di hati masyarakatnya. Meskipun begitu, terkadang makanan lokal belum tentu cocok dengan lidah orang asing.
Namun, hal tersebut bukan berarti orang asing dapat semena-mena menghina makanan dari negara lain. Mengingat kuliner menjadi salah satu identitas dari suatu negara.
Belum lama ini, seorang pria asal Amerika menerima kecaman tajam dari netizen usai menghina masakan khas India. Ia menyebut bahwa masakan khas India seperti sampah.
Makanan India Foto: Getty Images
|
Dikutip dari Hindustan Times (23/03/25) hal ini berawal dari sebuah unggahan yang dibagikan di X, seorang pria bernama Hunter Ash menilai makanan India sebagai makanan sampah.
“Masakan India seperti makanan rempah seperti sampah,” bunyi unggahannya dan langsung memicu kemarahan di media sosial. Ia juga membandingkan makanan India dengan negara lain.
“Kalian sudah pernah coba barbeque dan sushi serta bone marrow yang disajikan di Prancis, tapi memilih makanan rempah-rempah khas subkontinental,” lanjutnya.
Pernyataan Hunter jelas tidak diterima dengan baik oleh masyarakat India. Banyak yang menanggapi bahwa pernyataan Hunter tersebut bernada rasisme.
|
Unggahannya tersebut langsung ramai ditanggapi netizen. Kemarahan netizen khususnya masyarakat India sudah tidak dapat dibendung lagi.
“Setiap orang punya selera, tapi sangatlah tidak etis ketika Anda membandingkan makanan dari satu negara dengan negara lain, lebih baik hapus omong kosongmu itu,” tulis netizen.
“Tolong ya, kalau gak suka ya gak usah bikin pernyataan yang rasis kayak ini.Lagi pula gak ada hubungannya dengan mereka yang suka masakan India karena alasan sosial,” tulis netizen menanggapi.
Kejadian seperti ini bukan pertama kali terjadi. Sebelumnya ada pula seorang YouTuber asal Australia menghadap reaksi keras atas komentarnya tentang makanan India.
YouTuber tersebut menyebut bahwa makanan India sebagai rempah-rempahan yang kotor. YouTuber tersebut pun langsung dikecam, bahwa netizen kompak melaporkan kanal YouTubenya.
(raf/odi)