Minggu, Juni 30

Jakarta

Sejumlah bankir dipecat oleh Wells Fargo setelah raksasa keuangan Amerika Serikat tersebut mengetahui bahwa mereka melakukan apa yang disebut ‘simulasi aktivitas keyboard’ dan bukannya benar-benar bekerja.

Dikutip detikINET dari Yahoo News, lebih dari selusin karyawan diberhentikan setelah disimpulkan mereka melakukan penipuan dengan menciptakan kesan sedang bekerja, padahal sebenarnya tidak. “Karyawan diberhentikan setelah peninjauan atas tuduhan yang melibatkan simulasi aktivitas keyboard yang menciptakan kesan bekerja aktif,” sebut mereka.

“Wells Fargo menjunjung tinggi standar tertinggi bagi karyawannya dan tak menoleransi perilaku tidak etis,” kata juru bicara perusahaan kepada Fortune.


Tak disebut apakah karyawan yang dipecat tersebut berada di kantor atau bekerja dari rumah. Kebijakan bagi pegawai Wells Fargo adalah ngantor setidaknya tiga hari dalam seminggu.

“Jadwal hybrid tersedia di banyak posisi perusahaan kami, memberi Anda fleksibilitas untuk bekerja dari rumah pada hari-hari tertentu dan di kantor pada hari-hari lainnya,” tulis mereka.

Beberapa perusahaan besar memang menggunakan alat canggih untuk memantau karyawan sejak pekerjaan jarak jauh meluas selama pandemi Covid. Mereka dapat melacak penekanan tombol dan pergerakan mata, mengambil tangkapan layar, dan mencatat situs web mana yang dikunjungi. Namun teknologi juga berevolusi untuk menghindari pengawasan itu,

Saat pandemi corona ketika para karyawan banyak WFH, media sosial ramai dengan tips tentang cara agar terlihat sibuk, padahal santai. Salah satu alat yang kabarnya digunakan adalah “penggerak mouse” atau “jiggler” sehingga mouse tetap terlihat bergerak dan komputer aktif. Akibatnya, individu tersebut akan selalu terlihat online.

Insiden Wells Fargo ini mungkin merupakan kemenangan kecil bagi mayoritas Wall Street yang selama ini berupaya agar staf kembali ke meja kerja mereka lebih sering, di tempat yang dapat dilihat oleh atasan. CEO JPMorgan Jamie Dimon, misalnya, telah mendorong karyawan di bank terbesar Amerika untuk kembali bekerja di kantor.

Simak Video “Mengintip Spesifikasi Logitech MX Keys Keyboard
[Gambas:Video 20detik]

(fyk/fyk)

Membagikan
Exit mobile version