Senin, Oktober 7


Jakarta

Taman Wisata Alam Gunung Pancar di Sentul viral lagi di media sosial. Masalahnya klasik, lagi-lagi soal pungli yang berdampak pada sepinya pengunjung.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno menyebut salah satu upaya penanganan hal tersebut dengan mengajak kerja sama berbagai pihak hingga membentuk kawasan desa wisata.

“Kita akan tata dengan pendekatan Kelompok Sadar Wisata atau Pokdarwis, melibatkan komunitas media, pemerintah daerah, pemerintah desa. Kita akan tata dalam bentuk mungkin desa wisata yang bisa memberikan sebuah pendekatan lebih kearifan lokal,” kata Sandiaga dalam acara The Weekly Brief with Sandiaga Uno, Senin (7/10/2024).


Dengan karakteristik masyarakat Jawa Barat yang ramah dan terbuka, Sandiaga akan memfasilitasi upaya itu dengan pendanaan yang dikucurkan serupa dengan desa wisata lainnya. Pembayarannya juga akan melalui digitalisasi.

“Nanti untuk pendanaannya seperti yang terjadi di beberapa desa wisata lainnya, di satu atapkan dan bisa dibayar melalui digitalisasi. Sehingga akhirnya pengalaman berwisata itu kembali menyenangkan, aman, dan nyaman,” lanjut Sandiaga.

Dalam kesempatan yang sama, Pj Wali Kota Bogor juga Kepala BPSDM Jawa Barat, Hery Antasari, mengatakan pemerintah setempat telah melakukan koordinasi terkait pungli di kawasan Taman Wisata Alam Gunung Pancar.

“Kebetulan kemarin melihat langsung Pak Pj Gubernur merapatkan khusus tentang ini bersama dengan Saberpungli Polda Jawa Barat dan Saberpungli Jawa Barat. Jadi memang sudah langsung di-handle oleh Pak Pj Gubernur,” ungkap Hery.

“Memang ini sangat disayangkan, saya kira mudah-mudahan segera selesai dan (wisata) mulai hidup kembali di Gunung Pancar,” pungkasnya.

(upd/wsw)

Membagikan
Exit mobile version