Cardiff –
Wales bertekad lolos ke Piala Eropa 2024 yang digelar Juni mendatang. Namun mereka harus lebih dulu melewati Polandia yang dipimpin Robert Lewandowski.
Bersama striker Barcelona itu, prestasi Timnas Polandia sebetulnya biasa saja. Namun rentetan golnya berperan membawa Polska menjadi salah satu tim elite Eropa dengan lolos ke dua Piala Dunia dan dua Piala Eropa secara beruntun sejak 2016.
Catatan itu kini coba dihentikan oleh Wales dalam laga playoff yang digelar di Cardiff, Rabu (27/3) pukul 02.45 WIB. Aaron Ramsey dkk juga sedang berupaya lolos ke Euro untuk ketiga kalinya secara beruntun setelah edisi 2016 dan 2020.
Kali ini, Wales tak lagi diperkuat Gareth Bale yang telah gantung sepatu usai Piala Dunia 2022. Namun manajer Rob Page yakin kekuatan kolektif skuad Cymru mampu meredam ambisi Polandia dan membuat Lewandowski ‘menganggur’ di musim panas nanti.
“Polandia punya sejumlah individu berkualitas, namun secara kolektif kami punya kapabilitas untuk lolos,” ujar Page, dikutip The Guardian.
“Lewandowski adalah pemain fantastis, tentu saja kami akan menghormatinya, tapi hanya sampai di situ. Kami telah melakukan sejumlah analisis terhadapnya dan menunjukkan kepada para bek kami apa yang mampu dia lakukan.”
“Ini soal upaya kami merepotkan mereka. tentang kita yang memaksakan diri pada mereka. Kami tahu Polandia begitu berkualitas. Mereka memiliki manajer baru (Michal Probierz), mereka meraih sejumlah hasil positif.”
“Tapi ini tentang permainan terbaik yang bisa kami mainkan. Jika kita bisa melakukannya, hasil akan datang dengan sendirinya,” jelas suksesor Ryan Giggs itu.
Wales vs Polandia akan merebutkan satu dari tiga tiket tersisa ke Euro 2024, yang sejauh ini sudah diisi 21 negara. Dua laga lain yakni Georgia vs Yunani dan Ukraina vs Islandia. Semua akan digelar nanti malam, jadi jangan lewatkan.
Jadwal playoff Euro 2024, Rabu (27/3):
00.00 Georgia vs Yunani
02.45 Ukraina vs Islandia
02.45 Wales vs Polandia
(adp/aff)