Jakarta –
Fico Fachriza meminjam uang kepada sejumlah artis dan teman dengan alasan untuk membetulkan mobil dan membantu biaya pemakaman ayah sambungnya. Sedangkan, Ananta Rispo, kakak Fico mewanti-wanti kepada siapapun untuk tidak meminjamkan uang pada adiknya itu karena dugaan berbohong.
Selain Rispo, ibunda Fico Fachriza, Poppy Ansari, buka suara di akun Instagram. Poppy membenarkan suaminya baru meninggal dunia. Dia berbagi cerita bagaimana berjuang mengantar dan menemani suaminya di rumah sakit.
Poppy menuliskan, suaminya adalah orang baik yang tidak pernah mengeluh mau menyusahkan anak-anaknya apalagi orang lain. Poppy mengatakan saat mengabarkan kondisi suaminya di grup keluarga sama sekali tidak meminta uang.
“Saat mengabarkan dia sakit di group keluarga pun demi Allah aku nggak minta uang apalagi mengemis untuk minta belas kasihan… Hanya minta didoakan untuk kesembuhan om @purwanto.atoy,” tulis Poppy dalam unggahannya dilihat Selasa (31/12/2024).
Dia menuliskan, Ananta Rispo tanpa diminta langsung mengirimkan sejumlah uang. Rispo juga sempat datang ke rumah ibunda ketika suaminya yang dipanggil Ompur meninggal dunia.
“Terimakasih untuk semua pengertiannya ya Daddy Eshan 1 dan 2… Semoga lelah mu menjadi lilah dan keikhlasan hatimu membiayai hidup mama dan Ompur yang ahli ibadah selama ini … Bisa menjadi tabungan surgamu dan Allah balas dengan berlipat ganda…,” ucap ibunda kepada Rispo.
Poppy juga memberikan pesan kepada Fico Fachriza. Ibunda berharap apa yang dilakukan Fico dengan membawa cerita kesehatan ayah sambungnya, bisa menjadi titik balik untuknya.
“Dan untuk anakku @ficofachriza_ semoga khilafmu yang mengatasnamakan sakitnya omPur untuk kepentingan pribadi menjadikan titik balik untuk mengubah hidup mu menjadi lebih baik ke depan nya… Smg Allah memaafkan kamu serta tidak lagi mengulang kesalahan dgn merugikan nama baik apalagi mempermalukan org lain yg udah tulus sayang serta peduli sama kamu selama ini..,” pesan ibunda teruntuk Fico Fachriza.
“Ompur gak masalah krn sudah mati Tapi kami yg sayang sama kamu masih punya hati dan perasaan serta rasa malu Co… Tolong jaga nama baik kita semua…,” lanjutnya.
Ibunda mengajak Fico Fachriza untuk menjadi lebih baik. Sebagai ibu, Poppy mau semua anak-anaknya hidup baik-baik dan kompak.
“Yuuuuk bisa yuuuk… Mulai hidup baru dgn lebih baik dan apa adanya… Hidup aman dan baik2 aja seperti orang lain pada umum nya… Mama sdh kehilangan suami utk yg kesekian kali.. Mama ikhlas, mama ridho dunia akhirat….,” tulisnya.
“Tapi mama gak mau kehilangan semua anak2 mama, menatu dan cucu2 mama. Mari bergandeng tangan, saling menguatkan dan saling memaafkan satu sama lain… Mama sdh tua, cuma pengen anak2 nya hidup akur damai dan saling menyayangi satu sama lain. Sekarang mama cuma punya kalian … Semoga kita tidak saling menjauh selamanya,” doa ibunda Fico Fachriza dan Rispo.
Klarifikasi Fico Fachriza
Saat menjadi bintang tamu Rumpi: No Secret, Senin (30/12/2024), Fico Fachriza ditanyakan soal keresahan Rispo juga ibunda. Fico kembali memberikan penjelasan soal alasan meminta bantuan dengan membawa cerita soal kabar duka kepergian ayah sambungnya.
“Itu sebenarnya…. Aku tinggal di Depok, Rispo tinggal di Tangerang, mama aku sama suaminya tinggal di Banyumas. Jadi untuk kehidupan mama aku di Banyumas karena dua-duanya nggak kerja yang bantu, aku pasti sama Rispo tiap bulan. Ada satu momen Rispo bilang nggak punya duit sama sekali bahkan untuk makan saja dia bilang harus menang mancing dan untuk beli tiket mancing dia harus minjem uang,” kata Fico Fachriza.
“Di situ aku ngerasa, harusnya dua orang ini (dia dan Rispo) bisa nolong mama aku, tapi Rispo lagi dikondisi nggak bisa. Jadi aku punya inisiatif melakukan hal yang lebih dari biasanya,” lanjutnya.
Namun, Fico Fachriza mengaku baru mengetahui soal Rispo hanya beralasan tak punya uang karena memang tak mau meminjamkannya. Rispo membuat penjelasan itu ketika berita soal pinjam uang ramai.
“Ehm… kekesalan karena itu (Rispo sengaja beralasan tak ada uang karena tak mau meminjamkan dia) nggak ada. Karena menurut aku Rispo sama aku adalah saudara paling sering tolong menolong. Aku pernah ya… nggak perlu dibahas ya. Tapi masalahnya gini, ada juga sepupu aku yang mau minjemin uang untuk nutup betulin mobil, tapi Rispo bilang nggak ada masalah, di situ aku marah banget,” aku Fico Fachriza.
(pus/wes)