Sabtu, Februari 8


Jakarta

Ari Jamasari pemeran Kang Gobang dalam sinetron Preman Pensiun sudah dimakamkan. Beberapa pemeran Preman Pensiun yang terlihat di sana juga turut kehilangan Kang Gobang.

Salah satunya adalah Abenk Marco yang berperan sebagai Cecep dalam sinetron yang sama. Ia mengaku sangat terpukul dan kaget mendengar kabar meninggalnya Kang Gobang.


“Kebetulan kan kita ada grup talent, kabarnya tadi malam sekitar jam 2 pagi. Meninggal di kontrakannya di Rancamanyar. Kalau penyebab meninggalnya apa, saya nggak berhak menjawab, biar keluarga saja,” kata Abenk Marco dikutip detikJabar di RW 14, Kelurahan Cibabat, Kecamatan Cimahi Utara, Kota Cimahi, Jumat (7/2/2025).

Abenk menceritakan soal pertemuan terakhirnya dengan Kang Gobang pada Kamis siang. Mereka memang sedang dalam produksi Preman Pensiun 9 yang akan tayang Ramadan ini.

“Jadi kami siang itu masih syuting, kita beda jadwal tapi sempat ketemu. Dia bilang mau pulang saja ke kontrakan, padahal saya sudah tawarkan istirahat di basecamp,” kata Abenk.

Abenk tak menyangka itu adalah pertemuan terakhir dengan Ari. Ia adalah sosok yang dewasa, bijaksana dan panutan bagi pemain lain.

“Saya kehilangan sosok kakak, sahabat, dan guru di kehidupan saya. Dia itu orangnya baik, sederhana, dan yang utamanya ibadahnya kuat. Jadi kalau waktunya salat, dia yang ngajak kita semua salat,” kata Abenk.

Ada juga Melga Septrida pemeran Bubun dalam sinetron yang sama. Ia mengaku kehilangan sosok Ari.

“Saya bersaksi bahwa dia sosok yang baik, kesehariannya nggak aneh-aneh. Jadi sebelum meninggal dia sempat video call sama anaknya,” kata Melga.

(wes/pus)

Membagikan
Exit mobile version