Jumat, November 8


Jakarta

Sejak tahun 2017, Wuling Motors telah menunjukkan komitmen kuat untuk berkontribusi dalam perkembangan industri otomotif lokal. Eksistensi Wuling tidak hanya sekadar meramaikan pasar, tetapi juga memberikan dampak signifikan terhadap industri otomotif Tanah Air.

Dengan membawa filosofi ‘Drive For A Better Life,’ Wuling menghadirkan produk-produk berkualitas tinggi dengan harga yang kompetitif. Kini, Wuling berhasil mendirikan pabrik di Cikarang, Jawa Barat, yang menjadi basis produksi berbagai model kendaraan yang dipasarkan di Indonesia.

Selain itu, Wuling telah mencatat berbagai pencapaian gemilang. Dalam hal penjualan, Wuling berhasil menjadi merek nomor satu dalam penjualan kendaraan listrik (EV) di Indonesia, mengukuhkan posisinya sebagai pemain utama di pasar yang berkembang pesat ini.


Tidak hanya dalam hal penjualan, tetapi Wuling juga terus berinovasi dalam teknologi dan desain, serta memberikan kontribusi positif terhadap perekonomian lokal dengan menciptakan lapangan kerja dan mendukung industri pemasok lokal.

Pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024, Wuling telah memperkenalkan dua produk andalannya,yaitu New Almaz RS Pro Hybrid dan Alvez. New Almaz RS Pro Hybrid hadir dengan teknologi hybrid terbaru yang menawarkan efisiensi bahan bakar lebih baik dan performa lebih tangguh. Dilengkapi dengan fitur-fitur unggulan seperti Advanced Driver Assistance System (ADAS) dan Wuling Indonesian Command (WIND), New Almaz RS Pro Hybrid memberikan pengalaman berkendara yang aman dan nyaman.

Sedangkan Alvez, produk yang juga menjadi sorotan di GIIAS 2024, menawarkan desain modern dan fitur-fitur canggih yang memenuhi kebutuhan konsumen masa kini. Dengan interior yang luas dan nyaman, serta teknologi infotainment terkini, Alvez siap bersaing di segmen SUV kompak di Indonesia.

Wuling juga memperkenalkan rangkaian produk kendaraan listriknya yang tergabung dalam ABC Stories, antara lain Air EV, BinguoEV, dan Cloud EV. Air EV, sebagai kendaraan listrik yang compact dan efisien, cocok untuk penggunaan di perkotaan. BinguoEV menawarkan performa yang handal dengan teknologi canggih, sementara Cloud EV menghadirkan pengalaman berkendara yang nyaman dan ramah lingkungan.

Dalam ajang tersebut, Wuling juga menegaskan komitmen perusahaan untuk terus mendukung perkembangan teknologi otomotif di Indonesia melalui penelitian dan pengembangan serta kerjasama dengan berbagai pihak. Hal ini dilakukan untuk menciptakan ekosistem kendaraan listrik ramah lingkungan yang lebih baik.

(akn/ega)

Membagikan
Exit mobile version