Selasa, November 26


Jakarta

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi menanam 137 pohon tabebuya di kawasan Jalan Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan. Pihaknya berkomitmen untuk terus memperbanyak pohon khususnya di jalan yang ada basis rel.

Hal itu disampaikan Teguh setelah menanam pohon tabebuya di Jalan Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, tepat di depan kantor Kedutaan Besar Polandia, Selasa (26/11/2024). Sebagai informasi, di kawasan Rasuna Said terdapat Lintas Rel Terpadu (LRT) Jabodebek dan stasiun LRT juga terdapat di Rasuna Said.

“Penanaman pohon di jalan Rasuna Said ada sekitar 137 pohon tabebuya warna pink dan putih dan nantinya di bawahnya juga adalah ada tanaman hias bugenvil yang warna-warni, dan ini adalah bagian dari penanaman pohon untuk taman kota yang memiliki estetika, ekologis, dan sosial,” kata Teguh di lokasi.


“Kita akan terus komitmen, khususnya untuk wilayah-wilayah jalan yang ada basis relnya. karena ini juga untuk keindahan dan untuk mempermudah para pejalan kaki yang misalnya turun dari stasiun langsung ada menikmati jalan-jalan,” lanjutnya.

Ia mengaku penanaman pohon tabebuya di kawasan Rasuna Said ini berkaca dari beberapa jalan yang ada di daerah Cikini, Thamrin, Sudirman, hingga MT Haryono, Jakarta Selatan. Menurutnya, dengan memperbanyak pohon di pinggir jalan dapat memperbaiki kualitas udara akibat polusi dan dapat dinikmati pejalan kaki.

“Satu sisi, untuk estetikanya, keindahannya, kemudian juga untuk penghijauan bisa untuk menyerap polutan udara perbaikan kualitas udara yang Jakarta seringkali kualitas udaranya kurang bagus,” tuturnya.

“Ini juga adalah bagian dari kita komitmen untuk meluaskan ruang terbuka hijau, kemudian ini juga pastinya bisa dinikmati oleh para pejalan kaki dan untuk melindungi,” lanjutnya.

Diketahui, Pemprov DKI Jakarta melalui Dinas Pertamanan dan Hutan Kota dalam periode 1 Januari-November 2024 telah menanam 11.311 pohon, 3.958.306 tanaman hias, dan 41.292 mangrove di kawasan pesisir pantai.

Dalam kegiatan penanaman pohon itu, Teguh tampak didampingi oleh Wali Kota Jakarta Selatan Munjirin, Kepala Dinas Perhubungan Syafrin Liputo, Kepala Satpol PP DKI Jakarta Arifin, Asisten Pembangunan dan Lingkungan Hidup Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Afan Adriansyah Idris, serta beberapa jajarannya.

Lihat juga Video ‘Sederet Langkah Demi Atasi Polusi: Tindak Industri-Tanam Pohon Besar’:

[Gambas:Video 20detik]

(bel/dek)

Membagikan
Exit mobile version