
Jakarta –
Sidang perceraian Baim Wong dan Paula Verhoeven kembali bergulir pada Jumat (21/3/2025). Sidang itu beragendakan pemeriksaan setempat.
Pihak hakim Pengadilan Agama Jakarta Selatan mendatangi kediaman Paula Verhoeven di kawasan Pesanggrahan Bintaro, kemudian berlanjut ke kantornya Baim Wong, Tiger Wong Entertainment dan tempat terakhir rumah Baim Wong di kawasan jalan Delman, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.
Saat Paula datang ke rumah Baim di jalan Delman, sempat terdengar tangis anak Baim Wong. Tapi setelah pemeriksaan dari hakim selesai, Baim Wong, Paula dan anak-anaknya sempat berinteraksi.
Paula Verhoeven juga terlihat memberikan coklat kepada anak-anaknya. Tak lupa ciuman dan pelukan diberikan ibu untuk kedua anaknya sebelum meninggalkan rumah Baim Wong.
“Sudah ya love you,” kata Paula di rumah Baim Wong, Jln Delman, Pesanggrahan, Jakarta Selatan.
Saat ditanya mengenai agenda sidang kali ini, perempuan yang berprofesi sebagai model itu hanya bisa meminta doa yang terbaik bagi dirinya dan kedua anaknya yang masih di bawah umur.
“Doain ya doain yang terbaik buat saya, Kiano dan Kenzo. Doain aja ya doain, pokoknya doain aja, insyaallah makasih ya,” kata Paula Verhoeven.
Ditanya soal perasaan hari ini bertemu dengan kedua anaknya, Paula Verhoeven juga meminta doa. Tak banyak kata yang disampaikan, ia langsung pergi meninggalkan rumah tersebut.
“Doain ya makasih,” pungkas Paula bergegas pergi.
(fbr/wes)