Jumat, September 20

Jakarta

Onic Olympus, salah satu perwakilan Indonesia di FFWS SEA 2024 Fall, belum bisa memberikan hasil yang memuaskan kepada para penggemarnya pada pekan keempat. Bukannya naik, posisi mereka malah turun.

Berdasarkan pantauan detikINET dari YouTube FF Esports ID, Jumat (20/9/2024), Onic Olympus saat ini berada di urutan ke-13. Padahal sebelumnya mereka masuk top 12, tepatnya di peringkat kedelapan.

Penurunan peringkatnya ini karena performa buruk mereka pada hari ke-11 dan ke-12. Sebab anak-anak asuh Ahmad Fadly Masturoh alias AFM, hanya bisa memperoleh 37 poin (hari ke-11) dan 18 poin tambahan (hari ke-12).


Di sini AFM pun menjelaskan mengapa hal itu bisa terjadi. Ia bilang kalau pada pekan keempat anak-anak asuhnya tidak konsisten dalam menerapkan makro gameplay.

“Jadi coba untuk mempertahankan drop zone, yang tadinya kita nggak war, targetnya late game. Jadinya beberapa map kita coba early game melawan GOW, tapi beberapa map-nya itu tersandung. Makanya di day dua week empat kita poinnya 37, nah itu kita coba paksa buat war,” ungkap AFM.

AFM melanjutkan, hal yang mempengaruhi timnya ketika bertanding karena adanya perubahan gameplay. Menurutnya, Adam Ramdani alias Jek dan kawan-kawan belum terbiasa dengan meta baru.

“Di mana yang tadinya orang-orang masuk zona pake teleport sekarang tiba-tiba di jumper, tiba-tiba musuh udah di depan muka. Jadi kita lebih sering kecolongannya kemarin pas musuh nge-jumper ke arah kita dan kita nggak siap,” ujar AFM.

Jadi pekerjaan rumah berikutnya yang ingin difokuskan sang pelatih ialah penyesuaian terhadap meta. Soalnya kata AFM, anak-anaknya belum matang secara gameplay, bila merujuk pada update Free Fire yang sekarang.

“Jadi PR-nya itu di week kelima ya mematangkan dari sisi penyesuaian gameplay lagi, untuk kita bisa mepet poin supaya bisa lebih aman lagi. Soalnya kan kemarin itu poin kita udah kebalap banget, yang tadinya #8 jadi #13 kan itu udah jauh udah nggak aman,” pungkasnya.

Onic dijadwalkan akan bermain hari ini, Jumat, 20 September 2024. Lalu mereka juga akan tampil pada hari berikutnya, Sabtu, 21 September 2024.

Sementara ini, mereka berada di urutan ke-13 dengan 438 poin. Apabila ingin melaju ke babak point rush dan grand final, Onic Olympus wajib masuk top 12.

Namun semestinya mereka bisa melakukannya, dengan catatan bisa meraih banyak poin pada pekan kelima dan keenam. Beruntungnya, tiga tim di atasnya punya poin yang selisihnya tidak terlalu jauh, sehingga peluang untuk menyusul masih terbuka lebar.

(hps/fay)

Membagikan
Exit mobile version