Rabu, Oktober 16


Jakarta

Olla Ramlan akhirnya melapor ke Polda Metro Jaya usai serangan buzzer setelah dirinya merilis single Bahaya di 11 Oktober. Dia ditemani oleh mantan suaminya Aufar Hutapea dan dua adiknya, Andra Ramlan dan Cinta Ramlan.

Artis yang juga model itu datang ke Polda Metro Jaya usai dugaan mendapatkan serangan buzzer yang menjelek-jelekkan dirinya, ayahnya, dan juga anaknya.

Olla Ramlan saat ditemui di Polda Metro Jaya mengatakan melaporkan akun buzzer karena sudah saking kesal dan geramnya.


“Jadi saya ke sini ingin melaporkan akun-akun buzzer yang beberapa hari ini menyerang saya. Kalau urusan saya pribadi, diserang saya gak peduli ya tapi ini urusannya adalah menyangkut almarhum ayah kita, ayah kami, ayah saya begitu juga beliau menyerang anak saya. Nah itu saya tidak terima,” kata Olla Ramlan pada Selasa (15/10/2024).

Pemilik nama lengkap Lidya Febiolla Ramlan itu merasa geram karena sudah memfitnah keluarganya.


“Ini buzzer yang dibayar untuk menjelekkan saya, memfitnah keluarga saya, mengatakan macam macam dan ini menyangkut anak saya, ya itu yang saya tidak suka,” tegasnya.

Tak berhenti sampai di situ saja, ia juga menantang pihak yang ingin menjatuhkannya. “Kalau memang kalian berani ya langsung saja datangi saya ngapain pakai buzzer? ngapain bayar bayar buzzer?,” ujar Olla Ramlan dengan emosi meledak-ledak.

Serangan dari buzzer itu berawal sejak 11 Oktober 2024 lalu saat merilis single terbaru Olla Ramlan yang berjudul Bahaya.

“Sejak rilis lagu Bahaya. Yang di tag semuanya ke video lagu dan YouTube lagu Bahaya, lagu mbak Olla yang baru. sejak itu, sejak tanggal 11 Oktober,” terang Cinta Ramlan.

Olla Ramlan geram dengan kelakuan buzzer yang menyerang keluarganya dan ia akan menemukan mereka.

(tia/tia)

Membagikan
Exit mobile version