Selasa, Maret 25
Jakarta

Siapa yang sudah pernah berkunjung ke Bali? Apakah perlu mencari alasan untuk Kembali ke sana?

Saya adalah salah satunya. Tidak perlu alasan khusus kenapa kamu berkunjung ke Bali, lagi dan lagi. Kehidupan yang dikenal dengan slow living, kamu bisa dapatkan di sini.

Menikmati hembusan angin, duduk di pinggir pantai sambil bengong dengan memandangi langit tanpa polusi sambil menikmati secangkir kopi atau air kelapa bisa banget kamu lakukan setiap hari.


Tempat paling tepat untuk melepaskan stress pekerjaan atau apapun di dalam kehidupan sejenak atau seterusnya. Beberapa hari lalu, ada yang bilang, “Lo liburan ke Bali lagi? Standar banget seperti kebanyakan orang?”

Ya, nggak apa-apa dong, liburan gue standarnya Bali, and I’m happy with that. Whats the problem? Makanan enak, porsi banyak, matahari terbit dan terbenam serta banyaknya pantai yang kamu bisa nikmati setiap harinya.

Salah satunya, Pantai seminyak yang selalu ramai dikunjungi setiap orang baik wisatawan luar maupun dalam negeri. Datang berkunjung hanya untuk santai dan menikmati kedamaian dan kebahagiaann milik mereka.

So, Bali is like home to me? How about you?

Membagikan
Exit mobile version