
Jakarta –
Kemunculan sebuah sinkhole raksasa menimbulkan bencana dan membuat panik sebuah kota di Brasil. Pihak berwenang di Kota Buriticupu, mengumumkan keadaan darurat setelah sinkhole yang menganga di sana mengancam ratusan rumah.
Beberapa bangunan di Buriticupu telah hancur dan sekitar 1.200 orang dari populasi 55.000 orang di wilayah itu, berisiko kehilangan rumah mereka ke jurang sinkhole yang semakin dalam.
“Dalam beberapa bulan terakhir, ukurannya telah meluas berlipat ganda, mendekati tempat tinggal penduduk secara substansial,” sebut sebuah peringatan darurat yang dikeluarkan oleh pemerintah kota awal bulan ini, seperti dikutip detikINET dari Independent, Rabu (26/2/2025).
Kemunculan sinkhole itu adalah eskalasi dari masalah yang telah disaksikan oleh penduduk Buriticupu selama 30 tahun terakhir. Hujan perlahan-lahan mengikis tanah berpasir yang rentan, ditambah pekerjaan pembangunan yang direncanakan dengan buruk dan penggundulan hutan.
Erosi tanah yang besar dikenal di Brasil sebagai vocoroca, kata yang berasal dari suku lokal yang berarti merobek tanah. Masalahnya menjadi lebih buruk pada periode hujan lebat seperti yang terjadi saat ini.
Antonia dos Anjos, yang telah tinggal di Buriticupu selama 22 tahun, khawatir lebih banyak sinkhole akan segera muncul. “Ada bahaya ini tepat di depan kita, dan tidak seorang pun tahu di mana lubang ini telah terbuka di bawah,” kata pria berusia 65 tahun itu.
Insinyur setempat, Lucas Conceicao mengatakan bahwa kota itu jelas tidak memiliki kapasitas untuk menemukan solusi atas masalah sinkhole ini. “Masalah-masalah ini berkisar dari proses erosi hingga pemindahan orang-orang yang berada di area risiko,” katanya.
Sinkhole sendiri adalah cekungan alamiah di permukaan tanah yang disebabkan oleh pengangkatan material di bawah tanah dan keruntuhan atau penurunan permukaan tanah secara bertahap ke dalam rongga yang dihasilkan.
(fyk/fay)