Minggu, Maret 16

Jakarta

Pada 2016, ada lubang menganga di es Laut Antartika berukuran super besar. Diperkirakan luasnya mencapai dua kali luas negara Wales. Saat itu, penyebabnya masih menjadi misteri, namun para ilmuwan tetap berusaha mencari tahu. Ditemukanlah penjelasan bahwa fenomena itu disebabkan oleh pergerakan garam.

Sebenarnya, kejadian yang disebut dengan polynya adalah hal yang umum terjadi. Akan tetapi, Maud Rise Polynya 2016 adalah yang terbesar selama 40 tahun terakhir.

Dalam upaya untuk menjelaskan misteri tersebut, sejumlah ilmuwan sampai merekrut anjing laut untuk diikatkan alat ke kepala mereka. Salah satu jawabannya mengarah pada arus melingkar besar yang dikenal sebagai Weddell Gyre. Arus ini sangat kuat pada tahun 2015-2018. Hal ini membawa lapisan dalam air asin hangat ke permukaan.


“Upwelling ini membantu menjelaskan bagaimana es laut bisa mencair. Namun ketika es laut mencair, hal ini menyebabkan permukaan air menjadi segar, yang pada gilirannya menghentikan pencampuran. Jadi, proses lain harus dilakukan agar polynya dapat bertahan. Pasti ada tambahan garam dari suatu tempat,” kata Profesor Fabien Roquet dari University of Gothenburg dalam pernyataannya.

Melansir IFLScience, bukti yang didapatkan dari anjing laut bersama dengan kendaraan terapung otonom menunjukkan bahwa garam naik dalam pusaran yang bergejolak seiring arus yang mengalir di atas Maud Rise, punggung bawah laut yang menjadi asal mula nama polynya. Akan tetapi, polynya tidak terbentuk tepat di atas puncak tanjakan, melainkan berpusat di sisi utaranya.

Perubahan iklim mungkin bukan penyebab terjadinya Maud Rise Polynya, namun bukan berarti hal tersebut tidak ada kaitannya. Es merupakan isolator yang menghalangi perpindahan energi antara laut dan atmosfer. Ketiadaan karbon dioksida meningkatkan pertukaran tersebut, dan hal yang sama berlaku untuk karbon dioksida.

Studi ini dipublikasikan dalam akses terbuka di Science Advances.

Simak Video “Lapisan Es Antartika dan Greenland Mencair 3 Kali Lebih Cepat
[Gambas:Video 20detik]

(ask/afr)

Membagikan
Exit mobile version