Senin, September 30


Manchester

Manchester United dihajar Tottenham Hotspur 0-3. MU lagi susah menang di Liga Inggris, sampai di titik timnya menyedihkan dan manajernya Erik ten Hag kasihan.

Enam pekan Liga Inggris musim 2024/2025 berjalan, Manchester United masih kesulitan. Mereka cuma baru menang dua kali, sisanya sekali seri, dan tiga kali kalah.

Di Klasemen Liga Inggris sementara, MU berada di peringkat ke-12 dengan tujuh poin. Sudah berjarak minus delapan poin dari Liverpool di posisi puncak.


Terbaru, Manchester United kalah dari Tottenham Hotspur di kandang sendiri. Kalah telak 0-3, lalu Bruno Fernandes dihukum kartu merah dan Kobbie Mainoo alami cedera.

Pundit sepakbola sekaligus eks pemain Tottenham, Jamie Redknapp menaruh iba ke Setan Merah. Baginya kini, MU benar-benar berada di titik terendah.

“Saya merasa kini sudah sampai di titik Manchester United timnya menyedihkan, tidak percaya diri, dan tidak punya identitas. Kemudian, saya merasa kasihan kepada manajernya (Erik ten Hag-red),” ujarnya kepada BBC.

“Tottenham terlihat mudah menghabisi MU,” tambahnya.

“Mereka berada di posisi terbawah dan saya tidak melihat ke mana mereka bisa melangkah dari situ, Itu memalukan karena klub sebesar ini seharusnya tidak bermain seperti itu,” paparnya.

Manchester United selanjutnya akan hadapi Porto pada 4 Oktober di lanjutan Liga Europa. Dua hari kemudian, Man United akan menghadapi lawan berat di Liga Inggris, Aston Villa.

Saksikan Live DetikSore:

(aff/cas)

Membagikan
Exit mobile version