Selasa, Oktober 15


Jakarta

Nina Carolina atau Mpok Alpa melahirkan bayi kembar. Rezeki bayi kembar Mpok Alpa, biaya periksa hingga melahirkan semua ditanggung oleh Raffi Ahmad.

Mpok Alpa juga melakukan proses persalinan di rumah sakit yang sama ketika Nagita Slavina melahirkan Rafathar dan Rayyanza. Fasilitas dan kenyamanan yang diberikan kepada Mpok Alpa juga sama dengan Nagita.

Namun, di balik kebahagiaan itu ada saja omongan kurang mengenakkan sampai ke telinga Mpok Alpa. Dia kerap mendengar dirinya yang selalu meminta.


“Ya memang enggak minta, tiba-tiba Aa Raffi nawarin dia bayarin proses persalinan. Ya sudah kita terima aja, orang nggak minta,” kata Mpok Alpa saat berbincang di kediamannya di Ciganjur, Jakarta Selatan, pada Jumat, (11/10/2024).

“Kan kebaikan sekecil apa juga kita kenang. Saya selalu pesan sama dia jangan pernah minta apa pun. Kalau dikasih ambil,” kata Ajie Darmaji, suami Mpok Alpa.


Perempuan berusia 37 tahun itu mengaku bantuan itu langsung ditawarkan oleh Raffi Ahmad. Saat itu Raffi Ahmad sedang berada di Jepang dan menyebut itu sebagai hadiah Mpok Alpa melahirkan.

“Banyak yang bilang gue selalu minta, padahal mah nggak. Emang Raffinya mau kasih sendiri. Boleh dilihat di program itu, waktu di Jepang dia bilang, ‘Tenang ntar gue kasih hadiah. Lo lahiran gue yang biayaain’,” kata Mpok Alpa dengan cara bicaranya yang ceplas-ceplos.

Untuk menghargai Raffi Ahmad, sampai sekarang Mpok Alpa enggan bertanya sudah berapa rupiah yang dikeluarkan untuk biaya pemeriksaan hingga melahirkan si kembar.

“Nah, itu gue kadang mau nanya A Raffi takutnya dibilang nggak tahu diri lo. Sudah dibayarin pakai nanya lo’,” ucap Mpok Alpa tertawa.

“Intinya mah pasti mahal. Satu bayi aja berapa, apalagi fasilitasnya gue benar-benar diorangin banget, sampai-sampai gue ngerasa bisa nggak sih A gue seminggu di sini. Enak banget, dikasih makan sehari tiga kali, kamar enak, ngurusin bayi juga enak,” ceritanya dengan logat nyablaknya yang khas.

Bayi kembar Mpok Alpa, Raffa dan Raffi Ahmad Darmadina lahir pada Senin, 7 Oktober 2024, pada pukul jam 9.27 WIB dan 9.28 WIB. Proses persalinan lewat operasi caesar.

(pus/tia)

Membagikan
Exit mobile version