Jumat, November 15


Jakarta

Wuling Motors Indonesia menang penghargaan Anugerah Ekonomi Hijau detikcom pada kategori Produsen Kendaraan Ramah Lingkungan. Apa kata mereka setelah memenangkan penghargaan bergengsi tersebut?

Brian Gomgom selaku Public Relations Manager Wuling Motors Indonesia menghaturkan terima kasih kepada detikcom yang telah memberikan apresiasi kepada Wuling. Pencapaian tersebut membuat pihaknya makin termotivasi menghadirkan kendaraan-kendaraan ramah lingkungan.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada detikcom yang memberikan apresiasi kepada Wuling dalam Anugerah Ekonomi Hijau. Ini merupakan pencapaian dari dedikasi Wuling dalam menghadirkan kendaraan ramah lingkungan sejak tahun 2022 dan memberikan dampak positif terhadap lingkungan,” ujar Brian, dikutip Kamis (1/8).


“Kami percaya bahwa masa depan mobilitas terletak pada inovasi yang ramah lingkungan dan apresiasi ini memotivasi kami untuk terus memberikan yang terbaik bagi masyarakat Indonesia sejalan dengan semangat ‘Drive For a Better Life’,” tambahnya.

Wuling Foto: Doc. Wuling Indonesia.

Gomgom kemudian bicara mengenai rencana masa depannya setelah menang Anugerah Ekonomi Hijau dari detikcom. Dia mengaku masih akan fokus mengembangkan produk ramah lingkungan, jaringan dan fasilitas pengisian daya.

“Kami tentunya memiliki rencana ke depan termasuk memperkuat ekosistem pendukung kendaraan listrik melalui produk, jaringan dealer dan fasilitas pengisian daya. Kemudian inovasi yang mewarnai industri otomotif Tanah Air serta mengembangkan ekspor,” ungkapnya.

Sebagai catatan, Wuling merupakan satu-satunya produsen roda empat yang memenangkan penghargaan Anugerah Ekonomi Hijau detikcom. Sementara kategori lain dimenangkan perusahaan dari sektor industri lain.

Anugerah Ekonomi Hijau Foto: Grandyos Zafna/detikcom

Ini juga menjadi kali pertama Anugerah Ekonomi Hijau digelar detikcom. Perhelatan tersebut mengapresiasi korporasi, lembaga dan organisasi yang memiliki kepedulian tinggi terhadap environmental, social, and governance (ESG).

Anugerah Ekonomi Hijau detikcom diberikan atas dasar program yang berdampak sosial dan ekonomi kepada masyarakat serta pemangku kepentingan terkait.

“Ajang ini merupakan apresiasi yang diberikan detikcom untuk program inisiatif yang diberikan korporasi lembaga dan organisasi yang memiliki keperdulian tinggi terhadap visi pembangunan berkelanjutan yang bersandar terhadap kepedulian lingkungan, dampak sosial, ketiga implementasi tata kelola yang bijak,” kata Pemimpin Redaksi detikcom, Alfito Deannova Ginting.

Alfito melanjutkan, Anugerah Ekonomi Hijau melibatkan komite asesmen detikcom yang melakukan penilaian dengan menggunakan analisis kualitatif.

“Kami melakukan penelusuran terhadap sepak terjang dan rekam jejak penerima melalui tracking, telaah, dan sentimen pemberitaan, telaah dokumen, media monitoring, media sosial, dan sumber lainnya,” kata dia.

(sfn/dry)

Membagikan
Exit mobile version