Minggu, April 27


Jakarta

Lebaran tahun tidak bisa dilupakan untuk Kiwil dan istrinya, Venti. Hal tersebut dikarenakan Meggy Wulandari dan suaminya, Mamad Muhammad datang ke rumahnya di Bandung.

Bukan hanya datang ke Bandung untuk bersilaturahmi, tapi Meggy Wulandari dan Mamad Muhammad membawa anak-anak mereka untuk bertemu Kiwil.

Saat menjadi bintang tamu dalam acara Rumpi di Trans TV, Jakarta Selatan, Meggy Wulandari menceritakan momen haru pertemuan Kiwil dengan anak-anaknya. Dalam pertemuan itu, Kiwil memang menangis memeluk ketiga anaknya.


“Sebenarnya tuh dari suami dulu dia bilang mau Lebaran ke Jakarta, kan selama ini kalau Lebaran selalu di Bone, kampungnya suami ya. Dia bilang mau tahun ini di Jakarta,” buka Meggy Wulandari pada Selasa (8/4/2025).

“Terus dia bilang lagi, sekalian ke Bandung siapa tahu anak-anak mau ketemu bapaknya. Wah saya kaget itu dengarnya, saya pikir bercanda kan. Terus tanya ke anak awalnya nggak mau, tapi Meisya bilang katanya mau ketemu papanya,” sambungnya lagi.

Sebelum berangkat ke Bandung, Meggy sempat menghubungi Kiwil dan Venti tapi tidak berbalas.

“Aku juga minta ke anak-anak ‘Coba hubungi papa, kalau nggak terbalas coba hubungi tante Venti’ dan kita terus menunggu itu,” katanya lagi.

Setelah selesai menjalani Lebaran di Jakarta, mereka memutuskan untuk pergi ke Bandung meski pesan yang dikirim belum ada yang dibalas.

“Kita ke Bandung ke rumah saudara dulu, setelahnya nggak ada balasan juga. Akhirnya nanya ke Mbak Rohimah (mantan istri pertama Kiwil) dan dikasih. Setelah dekat nggak tahunya dibalas sama tante Venti pesan kita, alhamdulillah akhirnya bertemu,” jelasnya lagi.

Meggy menceritakan dalam momen pertemuan itu Kiwil memang menangis dan memeluk ketiga anaknya. Ia tak menyangka anak-anaknya, mantan istri dan suami baru istrinya mau datang ke rumah.

Sebagai suami Meggy, Mamad menjelaskan tidak ada yang salah dengan mempertemukan anak-anak dengan Kiwil.

“Ya kalau bagi saya, nggak ada salah silaturahmi. Memang seharusnya orang tua menjadi satu, anak-anak bersinergi untuk anak-anak,” jelas Mamad.

Mamad juga mengingatkan Meggy seharusnya tidak lagi berseteru dengan Kiwil.

“Ya sebenarnya nggak ada yang istimewa, bagaimana kedepannya anak-anak kalau Meggy dan mas Kiwil berseteru terus, kan kasihan. Ya salah satu langkahnya itu mempertemukan ini,” tutur Mamad.

Meggy Wulandari dan Kiwil bercerai pada 10 Agustus 2020 di Pengadilan Agama Cibinong. Usai perceraian itu, hubungan keduanya tidak pernah akur. Dari pernikahan itu Kiwil dan Meggy dikaruniai tiga anak yang berada di pengasuhan Meggy.

Meggy dan Mamad kemudian menikah pada 19 September 2020. Keduanya menetap di Makassar. Sedangkan Kiwil menikah lagi dengan Venti dan menetap di Bandung.

(wes/pus)

Membagikan
Exit mobile version