Minggu, Maret 16


Jakarta

Masakan jamur di restoran biasanya memiliki rasa yang lebih enak. Hal ini dikarenakan beberapa hal dan cara memasak yang tepat. Chef mengungkapkan hal ini!

Jamur merupakan jenis tumbuhan yang bisa dinikmati sebagai masakan lezat. Bisa ditumis bersama bahan makanan lain hingga digoreng sebagai camilan.

Banyak orang merasa kalau menyantap jamur di restoran terasa lebih nikmat dibandingkan dengan masakan rumahan. Di restoran, jamur biasa ditambahkan pada racikan saus steak, pasta, dan lainnya.


Dilansir dari Mashed (8/5), beberapa orang chef menjelaskan mengapa rasa jamur lebih enak jika disajikan oleh restoran. Ternyata dipengaruhi oleh beberapa faktor.

Alasan masakan jamur di restoran lebih enak Foto: Getty Images/iStockphoto

Chef Helene Henderson mengatakan kalau pihak restoran selalu menggunakan jamur yang masih segar. “Jamur tidak boleh disajikan lembek,” katanya.

Jamur harus yang paling segar karena jamur tak bisa disimpan. Jadi, kesegaran adalah kunci untuk menikmati jamur dengan beragam olahan. Jamur akan tetap kenyal juicy dan sedap aromanya.

Proses membersihkan jamur juga penting diperhatikan. Chef Galen Zamarra menyarankan sebaiknya jamur tak dicuci dengan air. Karena jamur akan menyerap terlalu banyak air dan ketika dimasak menjadi basah dan mengurangi rasanya.

Jika harus menggunakan air, sbeaiknya langsung ditiriskan dan diletakkan pada wadah yang telah diberikan tisu dapur. Biarkan jamur beberapa saat dan mengering.

Alasan masakan jamur di restoran lebih enak Foto: Getty Images/iStockphoto

Jamur juga perlu dibumbui dengan tepat agar meningkatkan kualitas rasanya. Chef Janney mengungkapkan caranya membumbui jamur.

“Ada banyak cara bagus untuk menambah rasa ketika memasak jamur. Semuanya mulai dari mentega dan bawang putih, lalu saus BBQ, hingga miso sangat cocok dipadukan dengan jamur,” ungkap Janney.

Chef Zamarra juga memberikan saran bumbu yang biasa digunakan ketika memasak. “Kecap asin dan mentega cocok dipadukan, begitu juga cuka balsamic,” katanya.

Simak Video “Bedah Resep Masakan Bangka Populer Bersama Chef Eddrian
[Gambas:Video 20detik]
(yms/odi)

Membagikan
Exit mobile version