Sabtu, Desember 28


Jakarta

Adit Sayuti mengabarkan pemeran Pak Taka dalam situasi komedi (sitkom) OB, Marlon Renaldy, telah meninggal dunia. Ia memberi info itu di Instagram.

Pemilik nama asli Aditya Warman itu terlihat melayat Marlon Renaldy bersama Tika Panggabean. Tika juga merupakan pemain sitkom OB yang heboh pada 2006.

Kepada detikcom, Adit Sayuti mengatakan Pak Taka meninggal pada 23 Desember 2024. Marlon disebut sudah dimakamkan.


“23 Desember 2024, infonya siang, jamnya kurang tahu (meninggal). Dimakamin tanggal 24-nya siang di TPU Kampung Kandang apa ya,” ujarnya, Jumat (27/12/2024).

Adit Sayuti menduga meninggalnya Pak Taka karena jantung. Sebab, ia mendapat cerita dari keluarganya terkait kronologi singkat ‘bos’-nya itu mengembuskan napas terakhir.

“Jantung kayaknya. Kalau dari cerita anaknya, saudaranya, beliau lagi nganter iring-iringan jenazah dengan naik motor, boncengan dengan anaknya. Pas di persimpangan, beliau berhenti untuk nyegat-nyegatin pengguna jalan lain. Setelah iring-iringan lewat, beliau tiba-tiba menepi sambil nuntun motor bilang dadanya sakit, terus ambruk, pas dibawa ke RS Fatmawati sudah tidak tertolong,” tuturnya.

Adit Sayuti menilai Marlon Renaldy sosok orang yang baik. Ia juga begitu ngemong pemain baru sepertinya ketika di sitkom OB.

“Dia salah satu yang senior di sitkom OB, ngemong ke yang muda-muda, tertib, disiplin waktu. Batak tapi Jatim, Suroboyoan banget, nggak kelihatan Batak-nya, karena lama tinggal di Surabaya,” katanya.

Lihat juga Video ‘Kabar Duka, Aktor Joshua Pandelaki Meninggal Dunia’:

[Gambas:Video 20detik]

(mau/wes)

Membagikan
Exit mobile version