Sabtu, Juni 29


Jakarta

Polisi menangkap EST (34), joki tong setan lantaran membakar pemeran tuyul berinisial AMG (31) di rumah hantu daerah Jakarta Timur gara-gara masalah piutang. Polisi menyebut korban mabuk dan tak menanggapi serius saat ditagih utang hingga berujung pelaku melakukan pembakaran.

Kapolsek Pasar Rebo Kompol Haris Akhmat mengatakan peristiwa terjadi pada Rabu (19/6) malam. Saat itu pelaku tengah memperbaiki motornya usai bekerja.

Tak berselang lama, EST berpapasan dengan korban kemudian menagih hutang. Namun korban tidak menanggapi serius lantaran diduga dalam kondisi mabuk.


“Namun pada saat niat pelakunya menanyakan untuk pelunasan itu, korban tidak menanggapinya dengan baik dengan tidak itikad baik serta cenderung meremehkan serta niat dari pelaku yang menanyakan perihal pelunasan tersebut. Dari korban memberikan respon yang tidak sesuai harapan dan juga dijawab dalam keadaan kondisi korban setengah mabuk tepatnya mabuk minuman alkohol,” kata Haris kepada wartawan, Selasa (25/6/2024).

Saat itu pelaku menyiramkan bensin kepada korban dengan maksud untuk menekan agar membayar hutangnya. Alih-alih sadar, korban tak kunjung serius menanggapi pelaku.

“Dengan sengaja melakukan penyiraman terhadap korban dengan maksud untuk menakut-nakuti. Dengan maksud memberikan semacam penekanan serta tekanan kepada korban untuk segera mengaku. Namun korban tidak juga mengakui karena memang dalam keadaan setengah mabuk dan tidak menanggapinya dengan baik dan tidak sesuai harapan dari pelaku,” jelasnya.

Karena kesal, pelaku akhirnya menyalakan api yang seketika membakar korban. Akibat tindakan pelaku, korban menderita luka bakar 40 persen akibat ulah pelaku.

“Kemudian terjadilah penyiraman bahan bakar jenis cair tersebut dan dari pelaku memberikan ancaman berikutnya menyalakan korek api gas yang memang ada di dalam kantong dari pelaku itu sendiri,” kata dia.

“Setelah itu pelaku pergi untuk mencari pengobatan dan mengobati luka pada tangan yang dialami. Kemudian informasi kita dapat sekitar keesokan harinya bahwa ada korban yang mengalami luka bakarnya lebih dari 40% yang dirawat di rumah sakit Pasar Rebo,” imbuhnya.

Pelaku ditangkap polisi pada Kamis (20/6). Saat ini pelaku telah ditetapkan tersangka dan ditahan di Polsek Pasar Rebo.

(wnv/ygs)

Membagikan
Exit mobile version