
Jakarta –
Akibat permintaan kopi yang terus meningkat, berbagai inovasi terus dikembangkan. Termasuk ide kopi tanpa kopi yang diprediksi ahli jadi tren masa depan.
Kopi kini tak lagi dilirik sebagai sekadar minuman berkafein saja. Kopi banyak dikonsumsi sebagai sebuah gaya hidup maupun dianggap sebagai kebutuhan bagi suatu individu tertentu.
Meningkatnya permintaan kopi setiap hari ternyata tak hanya menggelitik para barista atau produsen kopi saja. Kopi kini menjadi objek penelitian yang menarik untuk dikulik para ilmuwan.
Baru-baru ini sekelompok peneliti mengaku tengah tertarik dalam menyusun penciptaan kopi di masa depan. Nantinya ada kopi yang tidak berasal kopi diciptakan untuk diminum oleh manusia.
Baca juga: 5 Tempat Makan Keluarga Nyaman dan Enak di Sumedang
Demi mengurangi jejang karbon hasil produksi kopi, para ilmuwan lakukan percobaan baru. Foto: Getty Images/Chattrawit phonsan
|
Melansir The Star (23/3) sekelompok peneliti yang diwadahi oleh sebuah produsen kopi tengah melakukan pengamatan dan perancangan yang tak biasa. Pengembang untuk Coffee B dari Cafe Royal Brand mengumumkan ada penelitian yang sebenarnya telah dilakukan sejak 2022 silam.
Penelitian ini berkaitan dengan revolusi teknik penyeduhan kopi dalam bentuk ekologi. Idenya berawal dari produk coffee pod yang diluncurkan oleh tim dari Nespresso dan berhasil mendunia.
Tetapi para peneliti ini kemudian menyadari adanya ancaman terhadap lingkungan akibat penggunaan plastik dan material yang akan menjadi sampah di bumi. Menjawab kekhawatirannya sendiri, akhirnya sebuah laboratorium secara khusus disiapkan untuk mengamati dan menciptakan inovasi dalam menghasilkan kopi.
Proses pembuatan kemasan kopi disebut memiliki jejak karbon yang cukup mengkhawatirkan. Sehingga ide untuk menumbuhkan atau menciptakan kopi di dalam laboratorium tercetus sejak lama.
Baca juga: Penjual Crab Rangoon Tampan Ini Bikin Netizen Salah Fokus
|
Pengamatan hingga penelitian dilakukan untuk melihat dan menyiapkan kultivasi sel tanaman kopi dalam bioreaktor yang hasilnya ternyata dipublikasi pada 2021. Setahun setelahnya laboratorium untuk menciptakan kopi yang disebut ramah lingkungan ini mulai dicanangkan.
Perusahaan kopi Northern Wonder di Ede, Belanda akhirnya mulai mencoba pembuatan kopi dengan menggunakan barley, kacang polong, buah tin, hingga anggur untuk menciptakan biji yang pahit seperti kopi. Pada proses pembuatannya resep penciptaan biji kopi ini sama sekali tidak menggunakan sentuhan kopi sedikit pun.
Faktanya kopi ini ternyata juga menjadi tonggak harapan bagi banyak peneliti. Produk kopi yang tidak menggunakan biji kopi diharapkan dapat menjadi solusi kopi bebas kafein yang lebih aman.
Produk yang dihasilkan nantinya akan cukup aman untuk dikonsumsi bagi ibu hamil atau konsumen dengan kondisi kesehatan tertentu. Walaupun begitu produsen kopi dari Belanda tetap akan mengupayakan penambahan kafein walaupun kopi tersebut akan dihasilkan tidak dari tanaman kopi.
Simak Video “Anjuran Kopi dan Teh Tak Dikonsumsi saat Sahur“
[Gambas:Video 20detik]
(dfl/odi)