Senin, September 30


Jakarta

Beli jus buah di gerai ini kamu akan merasakan sensasi yang berbeda. Antre panjang hingga dimarahi penjualnya yang bikin ngakak.

Belakangan ini viral penjual jus buah yang hobi marah-marah dan ngedumel ke pelanggannya. Alih-alih emosi, pelanggannya justru kegirangan.

Gerai tersebut bernama Niagara Fruit yang berlokasi di Grogol Petamburan, Jakarta Barat. Tepatnya di Jalan Rawa Bahagia I no 1-3. Gerainya dekat dari halte Transjakarta Roxy.


Dalam banyak video TikTok yang beredar, Ucup si penjual buah tersebut punya gaya kocak yang menjadi ciri khasnya. Ia juga punya jargon untuk mempromosikan dagangannya.

Niagara Fruit Foto: detikcom/Riska Fitria

Aksi penjual jus buah yang unik tersebut rupanya menjadi daya tarik. Gerainya ramai diantre setiap hari. DetikFood pun penasaran dan mendatangi gerainya (24/09/24).

Gerainya buka di jam 14:00, tetapi antreannya sudah panjang. Bisa menghabiskan waktu 1 jam sendiri untuk antre hingga pesanan jadi. Kebanyakan pelanggannya adalah anak sekolah.

Banyak pengunjung yang penasaran dengan sosok Ucup yang viral di media sosial. Sayangnya, saat itu Ucup tidak sedang ingin berinteraksi banyak.

Namun, detikFood berhasil menarik perhatian karena kami membawa botol minum berukuran jumbo untuk wadah jusnya. “Semoga cuma ini aja yang bawa tempat kayak gini, repot!,” tukasnya.

Kami memesan varian mangga dan nanas porsi jumbo seharga Rp 22.000. Selain itu, kami juga memesan varian strawberry dan kiwi dalam porsi normal seharga Rp 17.000.

Niagara Fruit menawarkan aneka juah buah dengan harga mulai Rp 17.000. Foto: detikcom/Riska Fitria

Tak ada yang spesial dari rasanya, sama seperti jus buah pada umumnya yang manis dan menyegarkan. Ucup mengatakan bahwa jus buahnya tidak terlalu banyak menggunakan buah.

“Ada gula, tapi tetap lebih banyak buahnya, sekali lagi apa? buahnya lebih banyak,” ujar Ucup dengan gaya khasnya.

Benar saja, pada varian mangga nanas diberikan satu buah nanas utuh, sehingga menghasilkan teksturnya yang kental. Rasanya manis legit, karena menggunakan mangga harum manis.

Begitu juga dengan strawberry dan kiwi yang punya rasa kecut dan asam, tetapi menyegarkan. Selain jus buah, di sini juga ada menu salad buah seharga Rp 45.000.

Niagara Fruit juga punya menu salad buah. Foto: detikcom/Riska Fitria

Salad buahnya terdiri dari semangka, buah naga, alpukat, apel, melon, dan nata de coco. Kemudian diberi saus mayonaise dan topping keju parut yang terbilang royal.

Jika kamu tertarik ke gerai Niagara Fruit, pastikan gerainya buka ya dengan melihat informasi di media sosial! Sebab Ucup menegaskan bahwa tak ada jadwal buka yang pasti. Ia akan buka gerai semaunya.

“Gue buka semaunya gue, jadi besok gue belum tentu buka,” tuturnya.

(raf/adr)

Membagikan
Exit mobile version