Selasa, Maret 4



Jakarta

Punya cara unik, pembuat kue ini tak hanya sekadar menyajikan kue enak. Ia memecahkan rekor membuat cupcake terbanyak sejumlah 66 buah dalam 3 menit saja.

Menantang kemampuannya sendiri menjadi tantangan bagi mereka yang bekerja di dunia kuliner. Seperti seorang chef atau pembuat kue biasanya senang akan tantangan yang berbeda dari tugas hariannya.

Sekadar memasak makanan seperti biasa kerap terasa membosankan, sehingga butuh tantangan baru untuk sejenak keluar dari zona nyaman. Salah satu ide yang dipilih untuk menantang kemampuan diri sendiri ialah memecahkan rekor.


Beberapa orang bertindak nekat demi mencatatkan nama mereka dalam buku rekor dunia yang bergengsi. Hal serupa dilakukan oleh seorang wanita yang berprofesi sebagai pembuat kue.

Seorang baker catatkan namanya untuk rekor menghias cupcake terbanyak. Foto: Guinness Book of World Records

Food NDVT (2/3) melaporkan aksi atas seorang pembuat kue bernama Michelle Evans-Fecci. Pembuat kue atau baker ini merupakan salah satu sosok yang terkenal dari Inggris.

Dirinya bahkan pernah tampil dalam serial televisi bertajuk The Great British Bake Off. Tetapi kali ini ia tak sedang melakukan demo masak.

Aksinya memecahkan rekor dunia disoroti untuk kategori menghias cupcake terbanyak dan tercepat yang dilakukan di Inggris. Puluhan cupcake telah tersaji di hadapannya.

Sementara sekantung icing cupcake yang merupakan campuran dari gula halus dan mentega sudah disiapkan. Disaksikan langsung oleh tim Guinness Book of World Record tangannya begitu cekatan saat waktu mulai dihitung.

Michelle Evans-Fecci dalam 3 menit berhasil menghias 66 buah cupcake. Foto: Guinness Book of World Records

Walaupun bekerja dengan cepat, hebatnya, Michelle mengerjakan satu per satu cupcake dengan sangat rapi. Tak ada satu pun kotoran atau icing yang jatuh menetes mengotori meja.

Setelah 3 menit berlalu, jumlah cupcake yang terhitung berhasil dihiasnya ialah sebanyak 66 buah. Dengan begitu nama Michelle Evans-Fecci resmi tercatat sebagai Penghias Cupcake Terbanyak dalam 3 Menit (Perorangan).

Setelah puas dengan pencapaiannya senyum bahagia tampak pada wajahnya. Sebelumnya Michelle tampak tegang dan gugup saat pertama kali menghias cupcakenya.

Rasa bangga tersebut ternyata tak hanya datang dari dirinya. Ada seorang baker yang juga memuji cara kerja Michelle yang rapi. “Luar biasa, Michelle dan sangat rapi! Mungkin akan banyak buttercream berantakan jika itu aku yang melakukannya,” tulis salah satu komentar.

(dfl/odi)

Membagikan
Exit mobile version