Rabu, Oktober 9


Jakarta

Artis Jennifer Coppen pada September lalu pergi umrah. Itu merupakan pengalaman pertama bintang film Mekah I’m Coming tersebut.

Selepas umrah, Jennifer punya keinginan. Ustaz Derry Sulaiman mengungkapkan apa yang diinginkan wanita asal Bali itu.

“Sempat cerita saja dia nggak akan ninggalin salat, mau jaga salat,” ujarnya di Pagi Pagi Ambyar Trans TV pada 3 Oktober 2024.


Derry senang akan tekad Jennifer Coppen. Ia merupakan orang yang mengajak ibu satu anak itu umrah setelah kepergian suaminya, Dali Wassink.

“Aku bilang, senakal apa pun kita jangan pernah ninggalin salat, sebaik apa pun kita jangan pula tak salat. Ingat salat itu penting,” tuturnya.


Ustaz Derry Sulaiman lalu menceritakan umrah bersama Jennifer. Ia menyebut Jennifer Coppen rutin ibadah di masjid.

“Banyak kebaikan dalam diri Jennifer. Selama di Madinah, dia salat di masjid terus, apa yang saya kasih tahu diamalkan, jadi semangat dia untuk belajar agama tuh tinggi gitu. Cuma kalau di Bali kan circle-nya non-muslim, untung bisa bertahan Islam saja sudah luar biasa banget gitu,” katanya.

Mantan gitaris band rock itu kemudian mengungkapkan kondisi Jennifer selepas ditinggal untuk selamanya oleh suaminya. Ia berharap Jennifer Coppen bisa jadi orang yang sukses.

“Ini bukan hal yang mudah untuk dia. Jennifer masih umur 23 ya, masih muda banget, tapi dia sudah diuji sangat berat kehilangan suaminya, dia hidup mandiri, ibunya sudah meninggal juga. Aku jalan sama dia, aku lihat nih anak memang pantas sukses,” pungkasnya.

(mau/wes)

Membagikan
Exit mobile version