Kamis, Desember 26


Jakarta

Pemimpin tertinggi Gereja Katolik sedunia, Paus Fransiskus, terkenal dengan kesederhanaannya. Saat berkunjung ke Indonesia, Paus Fransiskus lebih memilih naik Toyota Kijang Innova Zenix, bukan mobil mewah seperti tamu VIP lainnya.

Paus Fransiskus memilih Kijang Innova Zenix Hybrid karena dia ingin menggunakan mobil yang banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia. Kesederhanaan Paus juga ditunjukkan ketika dia memilih tempat duduk. Bukan duduk di jok baris kedua, Paus Fransiskus duduk di jok depan di samping sopir sambil membuka kaca.

Paus Fransiskus pernah mengeluarkan komentar yang cukup menyindir para pendeta. Paus menyerukan agar para pendeta tidak menggunakan mobil-mobil mewah. Mobil-mobil tersebut terkesan sombong dan tidak rendah hati.


Pernyataan Paus Fransiskus itu disampaikan pada awal masa kepausan 2013 lalu. Paus mengatakan para pendeta harusnya menggunakan mobil biasa saja, karena mobil-mobil mewah fitur bukan jalan untuk menuju kebahagiaan.

“Sungguh menyakitkan saya, ketika saya melihat seorang pendeta atau biarawati dengan model mobil terbaru, Anda tidak bisa melakukan ini,” kata Paus Fransiskus dilansir Reuters, pada 2013 lalu.

Menurutnya, jika menggunakan mobil mewah itu adalah gaya hidup yang berlebihan dan tidak sesuai dengan jalan norma-norma keagamaan yang selama ini Vatikan ciptakan. Menggunakan mobil-mobil mewah malah akan menciptakan kecemburuan sosial.

“Mobil digunakan untuk banyak keperluan. Tapi tolong pilih mobil yang biasa-biasa saja. Jika Anda suka mobil mewah, coba pikirkan berapa banyak anak-anak yang mati kelaparan di dunia,” ucap Paus.

Dalam kunjungan ke beberapa negara, Paus Fransiskus juga menggunakan mobil-mobil sederhana. Paus Fransiskus lebih memilih mobil-mobil seperti Fiat 500L, Hyundai Santa Fe, Dacia Duster, hingga Isuzu D-Max.

Di Indonesia, Paus Fransiskus menggunakan Toyota Kijang Innova Zenix tipe V Hybrid. Saat ini, Innova Zenix Hybrid tipe V dijual Rp 500 jutaan. Untuk Innova Zenix 2.0 V HEV CVT Modellista harganya Rp 551,6 juta, sementara Innova Zenix 2.0 V HEV CVT Modellista Premium Color dijual dengan harga Rp 554,6 juta.

Selain itu, Paus Fransiskus juga direncanakan menggunakan mobil Maung buatan Pindad. Paus Fransiskus akan menaiki popemobile buatan Pindad yang akan dipakainya berkeliling stadion Gelora Bung Karno untuk menyapa umat. Kendaraan tersebut menggunakan basis Maung MV3 Tangguh yang sudah disesuaikan.

Maung MV3 Tangguh yang disulap menjadi popemobile mengalami banyak ubahan. Mulai dari warnanya yang putih terang, penggunaan atap tambahan, tungkai besi di bagian belakang sebagai pegangan untuk naik kendaraan, dan kursi khusus di bagian sentral yang bisa berputar.

(rgr/lth)

Membagikan
Exit mobile version