Jumat, Desember 27

Jakarta

Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau RSUD Sultan Syarif Mohamad Alkadrie di Kota Pontianak. Jokowi memeriksa pelayanan dan alat kesehatan di rumah sakit tersebut.

“Saya lihat manajemen antreannya bagus, pelayanan juga saya lihat cepat, tetapi memang yang antre banyak,” kata Jokowi seperti dilihat di YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (21/3/2024).

“Karena tadi saya mendapatkan informasi pasien harian itu rata-rata 600 orang dan itu jumlah yang banyak, sehingga memang harus ada antrean,” lanjutnya.


Jokowi menilai pelayanan yang diberikan rumah sakit tersebut terbilang baik. Jokowi kemudian meminta Menkes Budi Gunadi Sadikin untuk memberikan tambahan alat kesehatan yang diperlukan di RSUD itu.

“Yang pertama dari 168 tempat tidur yang tersedia, saya melihat layanan yang diberikan di beberapa poliklinik sangat baik. Dan kita harapkan, tadi saya sudah sampaikan ke Menteri Kesehatan untuk diberikan tambahan alkes, yang diperlukan tadi apa, Bu?” kata Jokowi.

Jokowi menyebutkan beberapa alkes yang sudah diberikan oleh Kemenkes. Jokowi berharap alkes tersebut nantinya akan membantu para pasien.

“Peralatan ICU, kemudian yang sudah diberikan Kemenkes itu catlab untuk jantung sama stroke, saya kira ini juga akan sangat membantu pasien-pasien yang datang ke sini,” ujarnya.

Lihat juga Video ‘Jokowi Resmikan Jembatan Kapuas I Pontianak, Telan Anggaran Rp 275 M’:

[Gambas:Video 20detik]

(eva/idn)

Membagikan
Exit mobile version