Jakarta –
Manchester United akan melawan Arsenal di babak ketiga Piala FA 2024/2025. Bek Setan Merah, Matthijs de Ligt, menegaskan butuh kerja keras untuk menang.
MU sudah tak menang dalam lima pertandingan terakhir di semua ajang. Rinciannya, MU membukukan empat kekalahan dan satu hasil imbang.
Pada pertandingan terakhir, MU menahan Liverpool 2-2. Dalam laga di Anfield itu, MU unggul lebih dulu via gol Lisandro Martinez pada menit ke-52.
Setelah itu, Liverpool membalik kedudukan dengan gol Cody Gakpo dan Mohamed Salah. Man United selamat dari kekalahan dengan gol Amad Diallo.
MU akan melawan Arsenal di babak ketiga Piala FA. Laga itu akan berlangsung di Emirates Stadium, Minggu (12/1/2025), kickoff pada pukul 22.00 WIB. De Ligt sadar MU harus segera kembali ke jalur kemenangan. Oleh karena itu, bek Belanda itu berjanji akan kerja keras.
“Satu-satunya cara buat kami agar bisa menang adalah dengan bekerja keras, untuk lebih baik lagi sebagai sebuah tim dan yakin bahwa dengan hal itu bisa mendapatkan hasil akhir yang bagus,” kata De Ligt di situs Man United.
“Kami telah memperoleh dukungan luar biasa dari para suporter, bahkan di saat sulit, jadi saya tak khawatir mengenai itu, tapi saya pikir kami bisa kembali ke trek, dan saya hanya bisa bilang bahwa kami akan melakukan segalanya dengan apa yang bisa kami lakukan di setiap situasi, dan semoga memperoleh hasil yang kami butuhkan segera,” kata dia menambahkan.
Simak Video: Amorim: MU Harus Main ‘Berani’ Lawan Arsenal
[Gambas:Video 20detik]
(cas/krs)