Minggu, Oktober 6


Jakarta

Sebagian orang menambahkan minyak zaitun dalam air rebusan pasta, karena tak ingin pasta lengket. Sebenarnya, cara memasak satu itu stai dianjurkan.

Pasta merupakan makanan khas Italia yang biasa dinikmati dengan aneka saus lezat. Ada saus creamy, saus tomat, hingga minyak zaitun yang beraroma sedap.

Sebelum ditambahkan aneka saus, pasta harus direbus terlebih dahulu. Tentunya untuk menghasilkan tekstur yang lunak atau al dente.


Cara merebus pasta sebenarnya mudah, kamu cukup memasukkan pasta ke dalam rebusan air mendidih. Proses memasaknya memakan waktu sekitar 8-12 menit. tergantung jenis dan jumlah pasta.

cara masak pasta jangan tambahkan minyak zaitun Foto: Getty Images/iStockphoto

Saat merebus pasta, sebagian orang menambahkan minyak zaitun ke dalam air rebusannya. Tujuannya agar pasta tak lengket satu sama lain.

Dilansir dari Delish (23/8), ternyata cara merebus dengan menambahkan minyak zaitun tidak tepat atau sebuah kesalahan. Faktanya, minyak dan air tak bisa menyatu.

Robert Seixas, selaku Senior Food Director dari Delish menjelaskan kalau yang perlu dilakukan hanyalah mengaduk air pasta. Kamu cukup menggunakan sendok atau penjepit untuk membuat gerakan melingkar di dalam panci.

“Pengadukan penting dilakukan pada menit pertama atau lebih, kemudian sesekali setelah itu. Tidak perlu terus menerus,” kata Robert Seixas.

Hal ini dikarenakan minyak zaitun tidak bisa mencegah lengketnya air di dalam panci dan tak bisa hilang begitu saja. Ketika meniriskan air rebusannya, minyak juga mungkin akan ikut terbawa dan melapisi tiap pasta.

cara masak pasta jangan tambahkan minyak zaitun Foto: Getty Images/iStockphoto

Pasta yang terlapisi oleh minyak ini akan membuat saus tak menempel dengan baik. Kecuali jika kamu memasak pasta dengan kreasi aglio e olio atau pesto.

Seixas juga menyarankan untuk menambahkan jumlah air yang cukup. Jumlah air yang tepat juga akan mempersingkat waktu untuk merebus air. Kamu juga tak perlu menunggu air sampai mendidih, memanaskan air dengan api kecil saja sudah cukup.

(yms/odi)

Membagikan
Exit mobile version