Sabtu, September 28


Jakarta

Tim bulutangkis Indonesia untuk Kejuaraan Dunia Junior 2024 telah terbentuk. Mereka siap berburu prestasi tertinggi di level junior mulai pekan depan.

Kejuaraan Dunia Junior 2024 bergulir di kota Nanchang, China. Diawali nomor beregu yang dikenal dengan nama Piala Suhandinata pada 30 September hingga 5 Oktober, lalu berlanjut ke nomor perorangan mulai 7-13 Oktober.

PBSI mengirim kekuatan yang terdiri dari ada 10 atlet putra dan 10 atlet putri, ditambah delapan atlet yang akan turun di perorangan plus tim pendukung.


Mereka telah terbang ke Negeri Tirai Bambu pada 27 September dengan menumpang maskapai China Southern Airlines dengan nomor penerbangan CZ388 via Guangzhou.

Pelatih ganda campuran Muhammad Rijal mengungkapkan tim dalam kondisi siap bertanding. Hal itu tampak dari simulasi yang telah digulirkan sejak Rabu lalu.

“Dari simulasi hari Rabu kemarin bisa terlihat semangat, performa dan daya juang tinggi mereka,” kata Rijal dalam keterangannya melalui PBSI.

“Terkhusus di ganda campuran, kami sudah mempersiapkan diri selama kurang lebih tiga bulan. Serangkaian latihan dari teknik, fisik dan segi kesehatan semua kami jaga dengan bagus. Mudah-mudahan mereka bisa memberikan yang terbaik dan mendapat hasil yang terbaik juga,” ujarnya.

Skuad Indonesia di Piala Suhandinata 2024

Putra:

1. Bismo Raya Oktora

2. Moh. Zaki Ubadillah

3. Hendry Leander

4. Richie Duta Richardo

5. Dexter Farrell

6. Wahyu Agung Prasetyo

7. Anselmus Breagit Fredy Prasetya

8. Pulung Ramadhan

9. Darren Aurelius

10. Taufik Aderya

Putri:

1. Mutiara Ayu Puspitasari

2. Ni Kadek Dhinda Amartya Pratiwi

3. Kavitha Nadjwa Aulia

4. Sausan Dwi Ramadhani

5. Isyana Syahira Meida

6. Rinjani Kwinara Nastine

7. Riska Anggraini

8. Salsabila Zahra Aulia

9. Bernadine Anindya Wardana

10. Clairine Yustin Mulia

(mcy/krs)

Membagikan
Exit mobile version