Taipei –
STARLUX, maskapai baru asal Taiwan telah terbang dari Jakarta-Taipei semenjak awal September lalu. Bagaimana rasanya terbang dengan maskapai baru ini?
detikTravel berkesempatan mencoba terbang dengan STARLUX bersama tiket.com beberapa hari lalu. Sama seperti penerbangan lainnya, kami check-in dan masuk ke pesawat sesuai dengan waktu boarding.
Saat berada di dalam pesawat, sapaan ramah pramugari menyambut kami di pintu. Setelah berada di dalam pesawat, terlihatlah deretan bangku pesawat yang memadukan warna coklat pekat dan rose gold yang menciptakan kesan mewah di pesawat jebolan Airbus ini.
Sebagai maskapai baru, STARLUX saat ini mengoperasikan armada Airbus yang terdiri dari 24 pesawat: 13 A321neo, 5 A330neo, dan 6 A350-900, dengan usia armada rata-rata di bawah tiga tahun. Pesawat generasi baru ini secara signifikan meningkatkan efisiensi bahan bakar dan kenyamanan penumpang.
Ruang kaki di pesawat STARLUX Foto: (Syanti Mustika/detikcom)
|
Peranti keras kabin memenuhi standar modern, dengan IFE pribadi di semua kabin. A330neo dan A350-900 dilengkapi dengan fungsi earphone Bluetooth untuk semua kabin, yang memungkinkan penumpang menggunakan earphone Bluetooth mereka sendiri untuk menikmati hiburan dalam penerbangan.
Dengan durasi perjalanan 5,5 jam, berada di bangku pesawat ini cukup nyaman dan lega. Untuk saya yang tingginya 160 cm, saya merasakan leg room yang cukup luas dan sandaran bangku yang terasa pas di leher. Dan setiap bangku pun mendapatkan bantal dan selimut.
Traveler yang ingin tidur dengan posisi relax, bisa mengatur posisi bangku yang memiliki penyesuaian ketinggian sandaran kepala, dapat ditekuk 6 arah sesuai dengan kebutuhan, serta desain sandaran yang pas untuk bagian leher. Jadi penerbangan lama tidak akan terasa melelahkan.
Selama penerbangan, tidak ada rasa bosan karena sistem hiburan yang beragam dimiliki maskapai ini. Begitu banyak pilihan film, drama, hingga lagu yang bisa traveler nikmati selama penerbangan. Bagi yang membawa anak-anak, juga banyak pilihan hiburan anak lho, bahkan ada games. Supaya semakin nyaman, maskapai menyediakan headset yang bisa traveler pakai.
Bagi traveler yang harus terhubung internet untuk berkomunikasi terkait kerjaan, tak usah risau. Di dalam pesawat terdapat layanan WiFi yang bisa kamu manfaatkan untuk urusan pekerjaan.
|
Di tengah penerbangan, pramugari pun mulai membagikan makanan untuk dinikmati. Untuk menghadirkan pengalaman bersantap yang berkesan di penerbangan, maskapai bekerja sama dengan restoran Michelin dan sejumlah brand makanan serta minuman ternama, menggabungkan budaya kuliner dari berbagai daerah.
Tak hanya makanan berat, pramugari juga membagikan cemilan, teh dan kopi hangat kepada penumpang.
Saat keberangkatan Jakarta-Taipei, saya mendapatkan menu olahan ikan. Sadangkan saat pulang ke Jakarta, saya memilih menu seafood pasta. Serta saya juga menikmati teh hangat yang membuat saya relax untuk tidur.
Bagi traveler yang alergi ataupun ingin menu khusus, maskapai menyediakan layanan pemesanan makanan online sebelum penerbangan yang disediakan untuk semua kelas kabin hingga 24 jam sebelum keberangkatan.
|
Saat akan bersantap, saya salah fokus dengan alat makan yang disajikan. Maskapai menggunakan stainless steel, bukan sendok plastik seperti maskapai lain.
Katanya, ini sebagai bentuk komitmen maskapai mendukung keberlanjutan di udara.
“Maskapai ini mengadopsi praktik ramah lingkungan seperti penggunaan peralatan makan logam yang dapat digunakan kembali, menyediakan perlengkapan perlengkapan ramah lingkungan yang terbuat dari bahan daur ulang, dan menawarkan pilihan makanan daring untuk mengurangi sampah makanan,” kata Branch General Manager STARLUX Airlines Indonesia, Jarvis Tsao.
Ada diskon tiket pesawat
Menjelang liburan Nataru 2024, ada diskon spesial nih yang bisa traveler nikmati bila memesan penerbangan maskapai STARLUX menggunakan tiket.com. Terdapat potongan harga hingga Rp 500 ribu untuk setiap pembelian tiket STARLUX Airlines di tiket.com, mulai dari tanggal 25 November – 8 Desember 2024.
“tiket.com berkomitmen untuk mengakomodasi setiap tren dan kebutuhan perjalanan, termasuk menyambut minat terhadap perjalanan dengan servis premium yang semakin tinggi di tanah air. Dengan menjalin kemitraan terbaru bersama STARLUX Airlines, tiket.com terus berinovasi untuk memperluas pilihan maskapai penerbangan premium yang akan memudahkan masyarakat untuk memesan dan mewujudkan perjalanan impian dengan pengalaman penerbangan berkelas,” kata Andi Hendrawan, Director of Transportation, tiket.com.
(sym/wsw)