Jakarta –
Timnas Indonesia akan melawan Timnas Arab Saudi dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026. Green Falcons sedang susah menjebol gawang lawan.
Indonesia Arab Saudi berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Laga itu digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (19/11/2024), pukul 19.00 WIB.
Indonesia baru saja dihajar oleh Jepang menjelang duel dengan Arab Saudi. Sementara itu, tim tamu sedang dalam laju puasa kemenangan dalam tiga laga.
Arab Saudi kalah dari Jepang, lalu imbang dengan Bahrain dan Australia. Sementara itu, Indonesia masih menjadi satu-satunya tim di Grup C yang melum menang.
Dalam tiga pertandingan, Arab Saudi puasa gol. Mereka kalah dari Jepang 0-1, lalu imbang 0-0 dengan Bahrain dan Australia. Baru dua pemain yang menyumbang gol untuk Arab Saudi di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Musab Al-Juwayr mencetak gol ke gawang Indonesia. Sementara Hassan Kadesh menciptakan brace saat Arab Saudi menang 2-1 atas China.
Indonesia wajib memetik kemenangan atas Arab Saudi untuk menjaga peluang lolos ke Piala Dunia 2026. Mandulnya lini serang Arab Saudi harus bisa dimanfaatkan oleh Indonesia agar usaha meraih poin penuh.
Di klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 babak ketiga Grup C, Indonesia ada di posisi terbawah dengan koleksi tiga angka hasil dari tiga kali imbang dan dua kali kalah.
(cas/ran)