Minggu, Januari 12


Jakarta

Laga tandang Timnas Indonesia ke markas Timnas Australia akan menjadi debut Patrick Kluivert. Marc Klok menilai skuad Garuda mempunyai peluang meraih poin.

Kluivert resmi diumumkan menjadi pelatih Indonesia, Rabu (8/1/2025). Dia mengganti Shin Tae-yong yang kontraknya disudahi lebih awal.

Target tinggi dipatok PSSI untuk Kluivert. Dia diharapkan bisa membawa Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026.


Saat ini, Indonesia ada di posisi kedua Grup C klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 babak ketiga. Tim Merah-Putih mengumpulkan enam poin, sama dengan Arab Saudi, Bahrain, dan China.

Indonesia berjarak dua angka dari Australia di posisi kedua, masih terbuka lebar peluang menjadi runner-up Grup C. Sementara dengan Jepang, Indonesia berjarak 10 poin.

Pada 20 Maret 2025, Indonesia dijamu Australia di Sydney. Pada pertemuan pertama, Indonesia menahan Socceroos di Jakarta.

Klok yang menilai Indonesia mempunyai kualitas tak lebih buruk dari Australia. Oleh karena itu, dia yakin Indonesia bisa membungkus poin dari lawatan ke Sydney.

“Benar-benar ada peluang. Saya tak berpikir bahwa kami lebih buruk dari Australia,” kata Klok di media Belanda, NOS.

“Tim kurang mempunyai pengalaman dalam beberapa tahun terakhir, tapi level grup ini sudah sangat tinggi dalam konteks Australia,” kata dia menambahkan.

(cas/krs)

Membagikan
Exit mobile version