
Jakarta –
Selebgram Inara Rusli bersama mantan suaminya, Virgoun, berencana buka puasa bersama anak-anak mereka. Inara mengungkapkan rasa senang anak-anaknya.
Inara Rusli mengatakan anak-anaknya merasa senang dengan rencana ini.
“Ya mereka happy karena kan dari awal sampai hari ini kan mereka buka sendiri ya,” kata Inara Rusli ditemui di Studio Trans TV, Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (12/3/2025).
“Rencana Insyaallah Jumat ini,” sambungnya lagi.
Selama Ramadan ini, Inara Rusli mendapat job mengisi program televisi berbuka puasa. Dia berencana akan menyusul anak-anak yang nanti lebih dulu berangkat dengan Virgoun.
Mantan personel girlband Bexxa itu menjelaskan awalnya Virgoun yang lebih dahulu mengajak agar bisa berbuka puasa bersama anak-anak. Inara kemudian mengatur waktu pertemuannya.
“Waktu di awal itu dia (Virgoun) duluan sih yang minta untuk buka bareng sama anak-anak. Terus aku bilang, ‘Ya nanti dulu aku cari waktu’, dan akhirnya aku yang infoin,” jelasnya.
Meskipun telah bercerai, komunikasi antara Virgoun dan anak-anak mereka masih berjalan dengan baik. “(Anak-anak) masih ada komunikasi (dengan Virgoun),” pungkasnya.
Inara Rusli dan Virgoun menikah pada 14 Desember 2014 dan dikaruniai tiga orang anak. Namun, pernikahan mereka berakhir dengan perceraian yang resmi diputuskan pada 10 November 2023 setelah melalui proses panjang di Pengadilan Agama Jakarta Barat.
(ahs/pus)