London –
Peringatan perjalanan ke Inggris karena cuaca dingin dan salju yang melanda negara itu dengan suhu diperkirakan turun hingga -8 derajat celcius.
Cuaca dingin itu diperkirakan akan berlangsung selama seminggu. Dikutip dari The Independent Jumat (3/1/2025) Badan Keamanan Kesehatan Inggris (UKHSA) telah mengeluarkan peringatan kesehatan terkait cuaca dingin yang berlaku hingga 8 Januari, mengingat potensi peningkatan angka kematian.
Badan Meteorologi Inggris juga telah mengeluarkan peringatan cuaca untuk lima hari mendatang, dengan peringatan pertama mulai berlaku pada Kamis sore, yang mencakup salju dan es di beberapa bagian Skotlandia, Inggris, dan Irlandia Utara, yang dapat mengganggu perjalanan.
Ahli meteorologi di Met Office, Dan Stroud, mengungkapkan bahwa suhu akan sangat rendah, bahkan mencapai -8 derajat Celsius di beberapa wilayah Skotlandia, dan embun beku akan meluas di seluruh negeri, dari Land’s End hingga John O’Groats.
Stroud memperkirakan cuaca akan sedikit lebih hangat pada akhir pekan, tetapi suhu akan kembali turun pada awal minggu depan, khususnya pada hari Senin dan Selasa.
“Meskipun ada harapan cuaca membaik menjelang akhir minggu, masih banyak tantangan yang harus dihadapi hingga saat itu,” imbaunya.
Direktur Age UK, Caroline Abrahams, menyoroti keputusan pemerintah yang membatasi tunjangan bahan bakar musim dingin hanya untuk pensiunan termiskin, yang akan menjadi perhatian lebih mengingat cuaca dingin.
Lembaga amal tersebut melaporkan bahwa banyak orang tua yang menghubungi mereka, khawatir tentang cara bertahan hidup di cuaca ekstrem ini. Abrahams mengimbau para lansia untuk tetap hangat, meskipun itu berarti mengeluarkan biaya tambahan untuk pemanas, dan menyarankan mereka untuk menghubungi perusahaan energi atau dewan lokal jika menghadapi kesulitan.
Bagi mereka yang berencana bepergian, baik dengan kendaraan pribadi maupun transportasi umum, Met Office dan National Rail mengingatkan agar mempersiapkan perjalanan dengan matang.
Perjalanan mungkin akan terhambat akibat kondisi cuaca buruk, terutama di daerah yang terkena peringatan cuaca kuning. Pengendara disarankan untuk memberikan waktu ekstra, mengingat kemungkinan adanya penundaan, pengalihan, atau hambatan lainnya.
Penumpang transportasi umum juga disarankan untuk memeriksa jadwal dan layanan terlebih dahulu, mengingat cuaca buruk dapat menyebabkan penundaan atau pembatalan.
Cuaca buruk diprediksi akan memengaruhi layanan kereta di seluruh Inggris dengan beberapa layanan utama seperti Northern, TransPennine Express, Transport for Wales, dan ScotRail terkena dampak.
Di Skotlandia, dua jalur kereta utama terpaksa dihentikan pada Kamis, akibat tanah longsor dan banjir yang disebabkan hujan lebat, sementara beberapa jalan juga ditutup akibat salju tebal.
Pada Hari Tahun Baru, banjir besar melanda Greater Manchester, memaksa sekitar 450 orang dievakuasi dari sebuah hotel di Didsbury. Polisi menyatakan insiden itu sebagai kejadian besar, dengan 400 rumah lainnya berada dalam risiko lebih rendah.
Hingga Kamis malam, Badan Lingkungan Hidup mengeluarkan tujuh peringatan banjir di daerah yang diperkirakan akan terendam, dengan 37 peringatan banjir lebih rendah di daerah-daerah yang juga berisiko.
Pada Sabtu dan Minggu, cuaca musim dingin diperkirakan mencapai puncaknya dengan peringatan kemungkinan terjadinya pemadaman listrik, gangguan akses masyarakat, serta kendaraan yang terjebak.
Salju juga diperkirakan akan turun dengan ketebalan hingga 5 cm di wilayah Midlands, Wales, dan Inggris utara, dan bahkan hingga 20-30 centimeter di dataran tinggi Wales dan Pennines. Peringatan terakhir diprediksi akan turun di sebagian besar Skotlandia hingga Senin siang, dengan potensi bahaya yang sama dengan yang diperkirakan terjadi di wilayah selatan pada akhir pekan.
(upd/wsw)