Sabtu, September 28


Lombok

Jorge Martin terjatuh kala memimpin sprint race MotoGP Mandalika 2024. Rider Pramac Racing itu mengungkapkan rasa frustrasinya.

Sprint race MotoGP Mandalika 2024 digelar Sabtu (28/9/2024) sore WITA. Martin memulai balapan selaku pole sitter.

Martin langsung melesat ketika race dimulai. Apes, dirinya keluar lintasan dalam insiden low side saat menikung di akhir lap pertama.


Insiden tersebut membuat Martin harus kehilangan posisi terdepan dan melorot ke posisi belakang. Rider 26 tahun itu akhirnya menyelesaikan balapan di urutan kesepuluh.

Rival utama Martin, Francesco Bagnaia, sukses memenangkan sprint race MotoGP Mandalika 2024. Dia mengungguli Enea Bastianini dan Marc Marquez di belakangnya.

Kemenangan Pecco dalam sprint race memangkas jarak ketertinggalannya dari Martin. Juara bertahan MotoGP itu kini hanya berjarak 12 poin dari Martinator yang memuncaki klasemen.

Martin menyayangkan dirinya harus terjatuh di awal lap. Dia mengungkapkan rasa frustrasinya karena kini jarak poinnya dengan Pecco semakin dekat.

“Sangat menyedihkan harus terjatuh. Saya merasa hari ini mestinya bisa meraup keuntungan, tapi ternyata tidak,” kata Martin dalam konferensi pers usai sprint race MotoGP Mandalika 2024.

“Lebih frustrasi kalau kalah di kedua race [dari Bagnaia]. Saya rasa saya salah satu yang tercepat dan punya kesempatan meraih kemenangan, tapi besok kami akan mencoba lagi,” ujarnya.

(bay/krs)

Membagikan
Exit mobile version