Sabtu, Oktober 26


Jakarta

PT Federal International Finance (FIFGROUP) memasang target tinggi di pameran otomotif Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2024. Anak perusahaan PT Astra International tersebut membidik nilai transaksi hingga Rp 6,8 miliar.

Seperti dijelaskan Direktur FIFGROUP, sekaligus Project Director FIFGROUP IMOS 2024, Daniel Hartono, pada IMOS+ 2023 lalu, FIFGROUP berhasil mencatatkan transaksi Rp 6,2 miliar. Angka tersebut lebih besar 6,9% dari target yang telah ditetapkan, yakni Rp 5,7 miliar.

Lebih rinci lagi, capaian tersebut berupa jumlah pembiayaan FIFGROUP sebanyak 282 unit atau lebih besar 2,5% dari target jumlah pembiayaan sebesar 275 unit. Pada event IMOS tahun ini, FIFGROUP memasang target lebih tinggi.


“Tahun ini kami inginnya mencapai Rp 6,8 miliar atau naik 8%. Itu sama dengan kurang lebih 300 SPK motor,” ungkap Daniel pada konferensi pers di Jakarta, Jumat (25/10).

Daniel juga mengatakan bahwa partisipasi FIFGROUP di IMOS 2024 diharapkan bisa mendorong pertumbuhan industri sepeda motor di Indonesia, termasuk juga pada sektor keuangan.

“Kehadiran FIFGROUP di IMOS 2024 merupakan bukti dari dedikasi kami dalam mendukung industri sepeda motor roda dua di Indonesia,” kata Daniel lagi. Pada IMOS 2024, FIFGROUP menjadi platinum sponsor dengan berbagai program unggulan.

Pada IMOS 2024 FIFGROUP hadir dengan lima portofolionya, yaitu pembiayaan sepeda motor Honda dari FIFASTRA, pembiayaan elektronik, gadget, dan perabot rumah tangga dari SPEKTRA, pembiayaan multiguna dari DANASTRA, pembiayaan modal usaha mikro dari FINATRA, dan pembiayaan Haji Reguler dan Umrah dari AMITRA.

FIFASTRA merupakan portofolio pertama FIFGROUP yang menyediakan layanan pembiayaan sepeda motor Honda. Bagi masyarakat yang ingin mewujudkan impiannya untuk memiliki sepeda motor Honda di IMOS 2024 berkesempatan mendapat promo potongan tenor sebanyak 3 kali plus dan diskon angsuran hingga Rp 75 ribu. Tak hanya itu, FIFASTRA juga menawarkan kesempatan bagi konsumen buat mendapatkan voucher AstraPay antara lain berupa voucher token listrik (hingga Rp 2,4 juta) dan voucher angsuran senilai maksimal Rp 600 ribu.

Tidak hanya itu, pengunjung yang melakukan transaksi melalui Moxa juga berkesempatan mendapat voucher bensin senilai Rp 1 juta untuk tiap pengajuan dengan minimal uang muka atau down payment (DP) senilai Rp 3 juta. Moxa juga akan memberikan hadiah langsung berupa asuransi kecelakaan diri dengan tanggungan hingga Rp 10 juta beserta tambahan merchandise menarik dari Moxa.

(lua/dry)

Membagikan
Exit mobile version