Jumat, Oktober 18

Jakarta

Makan makanan Sunda dengan konsep prasmanan bisa mampir ke tempat ini. Menawarkan puluhan lauk dan sambal yang bisa diambil sepuasnya.

Makanan Sunda selalu menjadi favorit. Biasanya memang berupa makanan rumahan yang sederhana. Ini mengingatkan dengan masakan ibu di rumah. Lengkap dengan sambal dan lalapan.

Menariknya lagi, sambal dan lalapan tersebut dapat diambil sepuasnya. Seperti yang ditawarkan oleh beberapa restoran Sunda ini. Dengan konsep prasmanan menyajikan puluhan jenis lauk.


Mulai dari ayam goreng kampung, ikan, paru, empal hingga tumis kangkung dan sayur asem. Berikut restoran Sunda tersebut!

1. Alam Sunda

Warung Nasi Alam Sunda Foto: detikcom/Riska Fitria

Pecinta makanan Sunda pasti sudah tak asing dengan restoran bernama Alam Sunda. Restoran ini sudah memiliki 10 cabang di Indonesia. Restoran pertamanya berada di Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Restoran prasmanan ini terkenal dengan ayam goreng dan aneka sambalnya. Selain itu, harganya juga ramah di kantong. Satu potong ayam goreng kampung di sini harganya dibanderol Rp 20.000.

Ayamnya empuk dan digoreng kering dengan taburan kremesan. Untuk sambalnya tersedia tiga varian, yakni sambal dadak, bawang, dan terasi juga lalapan segar yang bisa diambil sepuasnya.

Alam Sunda
Jl. Fachrudin No. 91 (Depan Pasar Tanah Abang Blok B), Tanah Abang, Jakarta Pusat
Telepo: 081293937119
Jam buka: 08.00-17.00

2. Ampera 2 Tak

Ampera 2 Tak juga mengusung konsep prasmanan. Restoran yang menyajikan 50 jenis lauk-pauk ini dapat dikunjungi di kawasan Cikini, Jakarta Pusat. Kamu akan terpuaskan dengan lauk yang tersedia.

Salah satu yang jadi andalan andalan paru goreng seharga Rp 15.000 dan empal sapi seharga Rp 16.000. Enak digoreng garing dengan cita rasa gurih dari bumbu kuning.

Selain lauk kering, Ampera 2 Tak juga menawarkan olahan sayur sebagai menu pendamping. Ada sayur asem dengan isian nangka, kacang panjang, jagung dan kuah yang asam segar.

Ampera 2 Tak
Jl. Cikini Raya No.103, Menteng, Jakarta Pusat
Telepon: 0813-1025-9768
Jam buka: 09.00-21.00

Rekomendasi restoran Sunda di Jakarta ada di halaman selanjutnya.

Simak Video “Menikmati Hidangan Prasmanan Sunda di Resto Pinggir Danau BSD
[Gambas:Video 20detik]

Membagikan
Exit mobile version