Jumat, Oktober 18


Jakarta

Pendatang baru di aplikasi perjalanan, BookCabin memberikan pengalaman baru untuk pelancong Indonesia

Dengan aplikasi ini traveler dapat memesan tiket pesawat Lion Group secara online sekaligus melakukan check-in melalui aplikasi tersebut.

Tidak hanya memesan tiket pesawat, traveler juga dapat memesan hotel melalui aplikasi tersebut maupun paket penerbangan plus hotel sekaligus.


Aplikasi BookCabin juga menawarkan kemudahan perjalanan dengan lebih dari 200 destinasi pilihan.

Lonjakan Pengguna

Bookcabin berhasil mencapai angka 1 juta unduhan dalam waktu singkat, hal yang menunjukkan daya tarik yang tinggi di kalangan pengguna.

Pertumbuhan cepat ini bisa dikaitkan dengan berbagai promosi efektif, baik melalui media sosial, kerja sama dengan media.

Salah satu promo spesial BookCabin adalah program “Gratis 50 Tiket Setiap Hari,’ membuat eksplorasi #DiIndonesiaAja semakin praktis dan seru.

BookCabin juga memiliki program loyalti untuk pengguna aplikasi. Dengan menjadi anggota program loyalti, traveler bisa mendapatkan akses ke tarif dan promosi khusus yang tidak tersedia untuk publik.

BookCabin juga memberikan poin kepada penggunanya untuk setiap pemesanan. Poin-poin yang terkumpul nantinya dapat ditukarkan untuk perjalanan berikutnya, sehingga agenda traveling-mu di masa depan bisa lebih terjangkau dan ekonomis.

Upgrade ke Kelas Bisnis

Selain itu, melalui program CabinClub, BookCabin memberikan fasilitas upgrade tanpa tambahan biaya ke kelas bisnis bagi penumpang yang baru bergabung menjadi anggota. Fasilitas ini bisa didapatkan oleh 2 (dua) orang pertama yang melakukan online check-in untuk penerbangan menggunakan Batik Air.

BookCabin juga memiliki program loyalti untuk pengguna aplikasi. Dengan menjadi anggota program loyalti, traveler bisa mendapatkan akses ke tarif dan promosi khusus yang tidak tersedia untuk publik.

BookCabin juga memberikan poin kepada penggunanya untuk setiap pemesanan. Poin-poin yang terkumpul nantinya dapat ditukarkan untuk perjalanan berikutnya, sehingga agenda traveling-mu di masa depan bisa lebih terjangkau dan ekonomis.

Upgrade ke Kelas Bisnis

Selain itu, melalui program CabinClub, BookCabin memberikan fasilitas upgrade tanpa tambahan biaya ke kelas bisnis bagi penumpang yang baru bergabung menjadi anggota. Fasilitas ini bisa didapatkan oleh 2 (dua) orang pertama yang melakukan online check-in untuk penerbangan menggunakan Batik Air.

Berkat perkembangannya ini BookCabin mendapatkan penghargaan dari detikcom untuk Aplikasi Perjalanan dengan Pertumbuhan Tercepat.

Penghargaan ini diberikan Wakil Pemimpin Redaksi detikcom Ardhi Suryadhi pada BookCabin di Hotel Westin, Jakarta, Kamis (17/10/2024).

detikcom Awards merupakan event penghargaan yang digelar untuk tahun kedua.

detikcom Awards 2024 mengambil tema ‘Shaping a New Era: Innovation, Adaptation, and Transformation For Better Indonesia’.

detikcom Awards merupakan penghargaan bergengsi yang diberikan kepada individu, merek, dan lembaga di Indonesia yang telah memberikan kontribusi luar biasa di berbagai bidang.

(ddn/ddn)

Membagikan
Exit mobile version